Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/79545
Title: Performa Sintasan Dan Pertumbuhan Larva Ikan Gabus Channa Striata Pada Perlakuan Ph Yang Berbeda
Authors: Supriyono, Eddy
Saputra, Adang
Surbakti, Torong
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Ikan gabus (Channa striata) merupakan ikan asli perairan Indonesia yang memiliki ketahanan terhadap kondisi lingkungan yang buruk. Larva ikan gabus untuk usaha budidaya pembenihan sampai sekarang masih mengandalkan penangkapan dari alam. Hal tersebut terjadi karena daerah pembenihan yang dilakukan masih di sekitar perairan rawa yang memiliki tingkat keasaman air yang tinggi. Manipulasi lingkungan dengan perlakuan pH berbeda diharapkan dapat meningkatkan sintasan dan pertumbuhan larva ikan gabus. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan pH optimal yang dapat meningkatkan sintasan dan pertumbuhan larva ikan gabus. Ikan uji yang digunakan yaitu larva ikan gabus dengan bobot rata-rata tubuh 0,0086±0,0001 g dan panjang tubuh 0,7±0,045 cm. Ikan dipelihara dalam bak plastik dengan padat tebar 50 ekor/Liter dan diberi pakan cacing sutra secara at satiation. Larutan asam yang digunakan yaitu HCl dengan konsentrasi 3% dan larutan pH buffer. Rancangan penelitian yang digunakan yaitu rancangan acak lengkap. Perlakuan terdiri dari dari pH 4-4,5 (A), pH 5-5,5 (B), pH 6-6,5 (C) dan pH 7-7,5 (D). Setiap perlakuan dilakukan tiga kali ulangan. Sintasan dan pertumbuhan larva ikan gabus terbaik diperoleh pada perlakuan pH 6-6,5 (C).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/79545
Appears in Collections:UT - Aquaculture

Files in This Item:
File SizeFormat 
C15tsu.pdf
  Restricted Access
9.66 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.