Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/78877
Title: Aktivitas Antiinflamasi Dan Penghambatan Enzim Cox-1 Nanokurkuminoid Temulawak Tersalut Asam Palmitat Pada Tikus Sprague Dawley
Authors: Ambarsari, Laksmi
Falah, Syamsul
Novita, Rini
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Temulawak merupakan tanaman asli Indonesia yang berkhasiat sebagai antiinflamasi. Aktivitas antiinflamasi ini dipengaruhi oleh senyawa kurkuminoid yang terkandung pada temulawak, akan tetapi bioavailabilitas kurkuminoid ini rendah, sehingga sulit diserap dan sangat cepat di metabolisme oleh tubuh. Penggunaan sistem pembawa berupa nanopartikel lemak padat dapat meningkatkan bioavailabilitas kurkuminoid. Penggunaan metode homogenisasi dan ultrasonikasi pada pembuatan nanokurkuminoid temulawak tersalut asam palmitat diharapkan dapat memberikan aktivitas antiinflamasi melalui pengukuran volume edema telapak kaki tikus serta pengaruh penggunaan formulasi nanokurkuminoid dapat menghambat enzim COX-1 yang diuji dengan teknik ELISA pada serum darah tikus jantan Sprague Dawley. Nanokurkuminoid yang diperoleh pada penelitian ini memiliki ukuran 561.53 nm dan indeks polidispersitas 0.309 dengan konsentrasi kurkuminoid terjerap dan efisiensi penjerapan sebesar 0.61±0.031 mg/mL dan 58.93±3.021%. Persentase daya antiinflamasi pada perlakuan nanokurkuminoid tersalut asam palmitat pada tikus Sprague Dawley yang mengalami inflamasi, tidak berbeda secara signifikan. Persentase daya antiinflamasi nanokurkuminoid pada dosis 225 mg/Kg BB yaitu 39.77±28.36% lebih besar dari pada kontrol positif (17.10±24.593%) dan ekstrak kurkuminoid (18.61±46.216%). Hasil uji korelasi pada perlakuan yang diberikan menunjukkan bahwa konsentrasi enzim COX-1 berkorelasi negatif dengan daya antiinflamasi sebesar -0.286, dimana perlakuan nanokurkuminoid 175 mg/Kg BB berpotensi menghambat enzim COX-1.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/78877
Appears in Collections:MT - Mathematics and Natural Science

Files in This Item:
File SizeFormat 
2015rno.pdf
  Restricted Access
17.15 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.