Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/77639
Title: Ketahanan Tanaman Utama Semusim Terhadap Aplikasi ‘Biolignoherbisida’ Berbahan Baku Limbah Pertanian Dengan Proses Hidrolisa Termal
Authors: Agusta, Herdhata
Suseno, Indah Mawarni
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultral University (IPB)
Abstract: Limbah pertanian dapat dimanfaatkan menjadi bioherbisida. Aplikasi bioherbisida di lapangan diinginkan bersifat selektif terhadap tanaman utama. Terdapat beberapa hal yang dipelajari melalui penelitian ini. Pertama, mempelajari pengaruh ‘biolignoherbisida’ terhadap tanaman utama. Kedua, mempelajari ketahanan tanaman utama terhadap ‘biolignoherbisida’ pada beberapa fase pertumbuhan. Ketiga, mempelajari toksisitas ‘biolignoherbisida’ dari berbagai bahan baku. Hasil pengujian menunjukkan bioherbisida berbahan baku cangkang sawit, gambut, sekam, cangkang sawit + SO2, gambut + SO2, dan sekam + SO2 konsentrasi 10 % tidak menghambat pertumbuhan tanaman jagung, kedelai, padi, dan kacang tanah pada aplikasi fase pratumbuh, kecambah, dan 1 MST. Bioherbisida berbahan baku cangkang sawit, cangkang sawit + SO2, gambut dan gambut + SO2, sekam, dan sekam + SO2 konsentrasi 10 % tidak menghambat pertumbuhan tanaman jagung, kedelai, padi, dan kacang tanah pada uji persistensi 2 MSA, 4 MSA, dan 8 MSA. Benih padi, jagung, dan kedelai pada uji bioasai tidak memiliki ketahanan terhadap paparan seluruh ‘biolignoherbisida’ uji. Benih kacang tanah pada uji bioasai tidak memiliki ketahanan terhadap paparan bioherbisida berbahan baku cangkang sawit, sekam, cangkang sawit + SO2, dan sekam + SO2. Benih kacang tanah memiliki ketahanan terhadap paparan bioherbisida berbahan baku gambut dan gambut + SO2.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/77639
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A15ims.pdf
  Restricted Access
10.7 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.