Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/77594
Title: Pengelolaan Air Kebun Kelapa Sawit (Elaeis Guineensis Jacq.) pada Lahan Gambut, Teluk Bakau Estate, PT Bhumireksa Nusa Sejati, Minamas Plantation, Riau
Authors: Hariyadi
Fauzy, Akbar
Issue Date: 2015
Publisher: Bogor Agricultral University (IPB)
Abstract: Kegiatan magang dilaksanakan di kebun Teluk Bakau Estate, PT Bhumireksa Nusa Sejati (BNS), Riau dengan tujuan umum yakni untuk mempelajari kegiatan on farm di perkebunan kelapa sawit lahan gambut serta dapat bekerja nyata untuk perusahaan dan tujuan khusus mempelajari pengelolaan air kebun kelapa sawit lahan gambut. Kegiatan dilakukan selama empat bulan mulai Februari – Juni 2015. Pengelolaan air (Water management) di TBE berupaya mempertahankan level air pada kisaran -30 sampai -50 cm di bawah permukaan tanah (dpt) yang dimaksudkan untuk konservasi tanah gambut, kelancaran transportasi kebun dan produksi yang berkelanjutan. Sistem drainase kebun terdiri atas kanal utama, kanal cabang, kanal cabang baru, kanal kolektor, parit tengah dan field drain. Analisis regresi linier sederhana digunakan untuk melihat pengaruh curah hujan terhadap level air dan pengaruh level air terhadap produksi TBS. Kajian menunjukan bahwa curah hujan berpengaruh nyata (P value = 0.021) terhadap level air, kenaikan 1 mm curah hujan akan menaikan level air sebesar 0.0982 cm dpt. Begitu juga dengan level air yang berpengaruh nyata terhadap produksi TBS. Secara keseluruhan kegiatan pengelolaan air di TBE sudah dilaksanakan dengan baik, level air terjaga, saluran drainase cukup baik dan dapat dilewati transportasi air.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/77594
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A15afa.pdf
  Restricted Access
22.13 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.