Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75401
Title: Tingkat Kepuasan Pengguna Jasa Pelayanan Kesyahbandaran Di Pelabuhan Perikanan Samudera Nizam Zachman Jakarta
Authors: Solihin, Iin
Muninggar, Retno
Julia, Vica
Issue Date: 2015
Abstract: Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman Jakarta merupakan salah satu pelabuhan tipe A di Indonesia. Beberapa pelayanan yang diberikan Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman Jakarta terdapat di Kantor Pelayanan Terpadu PPS Nizam Zachman. Kualitas pelayanan di PPS Nizam Zachman Jakarta seharusnya dapat menjadi acuan bagi pelabuhan perikanan tipe lainnya. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui jenis dan prosedur pelayanan kesyahbandaran dan menentukan tingkat kepuasan pengguna jasa terhadap pelayanan kesyahbandaran. Metode yang digunakan adalah studi kasus terhadap pelayanan kesyahbandaran PPS Nizam Zachman Jakarta dan mengetahui kepuasan pelanggan menggunakan analisis Customer Sastifaction Index (CSI) dan Importance Performance Analysis (IPA). Jenis pelayanan yang terdapat di pelayanan kesyahbandaran adalah Log book penangkapan ikan, surat tanda bukti lapor kedatangan kapal, surat persetujuan berlayar, perpanjangan SIKPI/SIPI kapal berukuran 30 GT s/d 60 GT, rekomendasi BBM bersubsidi dan sertifikasi hasil tangkapan ikan. Rata-rata tingkat kepuasan pengguna jasa berdasarkan CSI adalah 77,60 % dikarenakan nilai tersebut terletak pada selang 66% – 80% yang berarti pengguna jasa pelayanan dapat dikategorikan “puas”. Fokus perbaikan peningkatan kinerja di pelayanan kesyahbandaran diantaranya kecepatan petugas dalam menyelesaikan keluhan, kecepatan petugas dalam merespon keinginan, adanya saluran atau media tambahan untuk menyampaikan keluhan pengguna, dan sistem antrian pengunjung.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75401
Appears in Collections:UT - Fisheries Resource Utilization

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
C15vju.pdf
  Restricted Access
Fulltext22.19 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.