Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75012
Title: Isolasi dan Kloning Gen Penyandi Fitase dari Bacillus subtilis AQ1 dengan Teknologi Gateway
Authors: Djauhari, Edy
Setyahadi, Siswa
Fitriana, Rachmawati Nur
Issue Date: 2015
Abstract: Fitase merupakan enzim yang dapat mengkatalisis reaksi pemecahan asam fitat untuk membebaskan fosfor dan nutrien yang terdapat dalam kompleks fitat sehingga dapat mengurangi efek antinutrisi dari asam fitat. Enzim ini sangat penting sebagai bahan tambahan pakan ternak monogastrik. Teknik rekayasa genetika diperlukan untuk menghasilkan DNA rekombinan penyandi gen fitase yang lebih stabil dengan produktivitas yang tinggi. Gen phy diisolasi dari bakteri Bacillus subtilis AQ1 yang telah terbukti menghasilkan fitase. Penelitian ini bertujuan menyisipkan gen penyandi fitase pada vektor donor dan vektor ekspresi dengan teknik kloning Gateway. Gen phy hasil kloning ditransformasikan ke dalam E.coli BL21-Star. Ekspresi fitase rekombinan dalam E.coli BL21-Star dapat terlihat dari hasil uji aktivitas fitase pada jam ke-6, ke-12, dan ke-24 yang masing-masing memiliki aktivitas sebesar 1.989 U/mL, 2.988 U/mL, dan 3.331 U/mL. Hasil aktivitas ini menunjukkan bahwa gen fitase yang dikloning dengan metode Gateway dapat terekspresi dalam E.coli BL21-Star.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/75012
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G15rnf.pdf
  Restricted Access
Fulltext9.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.