Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/74998
Title: Khasiat Losion Antiinflamasi Campuran Nanopartikel Jahe Merah (Zingiber officinale Var Rubra) dan Suruhan (Pepperomia pellucida) pada Edema Kaki Tikus
Authors: Sulistyani
Sa’diah, Siti
Arviana, Natasha
Issue Date: 2015
Abstract: Jahe merah ( Zingiber officinale Var Rubra) dan Suruhan (Pepperomia pellucida) merupakan tanaman yang telah dilaporkan memiliki khasiat sebagai antiinflamasi. Penelitian ini bertujuan menentukan konsentrasi campuran nanopartikel jahe merah dan suruhan terbaik sebagai antiinflamasi dalam bentuk sediaan losion sehingga dapat menggantikan sediaan antiinflamasi nonsteroid sintetik. Sebanyak 30 ekor tikus jantan galur Sprague Dawley dibagi ke dalam enam kelompok: 1) kontrol karagenan (losion blanko), 2) diklofenak (1%), 3) nanolosion 10 %, 4) nanolosion 17.5 %, 5) nanolosion 35 %, dan 6) losion ekstrak 35 %. Volume edema kaki tikus yang diinduksi oleh karagenan 1% diukur setiap jam selama 6 jam menggunakan pletismometer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nanolosion 17.5% yang mengandung nanopartikel jahe merah dan suruhan (2:1) menghasilkan khasiat antiinflamasi terbaik. Nanolosion tersebut memiliki daya antiinflamasi sebesar 48.41%. Daya antiinflamasi nanolosion 17.5 % tidak berbeda nyata dengan losion ekstrak kasar 35 % maupun sediaan antiinflamasi sintetik yang umumnya dipakai oleh masyarakat (P<0.05).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/74998
Appears in Collections:UT - Biochemistry

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G15nar.pdf
  Restricted Access
Fulltext27.08 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.