Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/74158
Title: “Green feed for baby” produksi baby fish mas organik dengan penggunaan mikroalga alami (spirulina dan chlorella) sebagai sumber nutrisi utama guna meminimalisir penggunaan pakan buatan
Authors: Setiawati, Mia
Rizky, Erika Nanda
Rahmawati, Nurindah Rozi
Hidayat, Ahmad Mukhlis
Hasnita, Ulfa Dewi
Issue Date: 2014
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Ikan mas (Cyprinus carpio) merupakan jenis ikan air tawar yang mudah dipijahkan, dapat memanfaatkan makanan buatan, serta relatif tahan terhadap penyakit. Kandungan nutrisi pada Spirulina yaitu protein, karbohidrat, lemak, mineral, serat, dan kadar air sebanyak 3% sehingga baik digunakan sebagai pakan ikan dalam memenuhi kebutuhan nutrien ikan budidaya. Kandungan mikroalga tersebut dapat dimanfaatkan oleh benih ikan mas dalam memacu pertumbuhan. Spirulina memegang peranan penting dalam dunia perairan karena sebagai organisme air fotosintetik bersel tunggal yang menunjukkan kandungan protein yang tinggi. Chlorella sp. memiliki sumber protein yang tinggi yaitu pada saat bobot kering sehingga banyak dimanfaatkan dalam pemeliharaan larva ikan. Parameter uji yang akan digunakan, yaitu pertumbuhan relatif, laju pertumbuhan harian, biomassa, sintasan, dan kualitas air. Pemberian pakan terhadap ikan budidaya menggunakan pakan dari bahan organik pun dilakukan untuk mengurangi limbah tersebut khususnya limbah anorganik. Salah satunya yaitu menggunakan mikroalga sebagai subtitusi dari pakan buatan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/74158
Appears in Collections:PKM - Penelitian

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_C14120050_.pdfFull text671.16 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.