Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73946
Title: Pembuatan sabun sapi perah dengan pemanfaatan tallow sebagai upaya meminimalkan jumlah bakteri dalam susu cair
Authors: Sriduresta
Sari, Rizka Normalita
Manihuruk, Fitri M
Pebriyani, Rinasari
Anggrani, Hesti
Astuti, Isnaini Puji
Issue Date: 2012
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Susu sapi adalah cairan putih yang dihasilkan dari sekresi kelenjar mammae sapi perah yang berfungsi untuk memenuhi kebutuhan gizi anak sapi (pedet) yang baru lahir. Salah satu faktor yang mempengaruhi kualitas susu adalah tingkat pencemaran mikroba pada susu. Pencemaran dapat berasal dari ambing sapi sendiri atau mikroba yang masuk melalui puting susu. Sumber kontaminasi bakteri utama pada susu segar selain berasal dari lingkungan dan peralatan pemerahan juga berasal dari tubuh sapi sendiri. Salah satu upaya yang dapat dilakukan untuk meminimalkan kontaminasi bakteri dari tubuh sapi dengan aplikasi sanitasi dan hygiene sebelum dilakukan pemerahan. Penelitian ini bertujuan mengetahui karakteristik sabun mandi yang cocok untuk kulit sapi perah khususnya sapi laktasi. Penelitian menggunakan sapi perah laktasi yang diberi perlakuan pemberian sabun tallow dan dilakukan uji SWAB untuk mengetahui perubahan jumlah mikroba yang terdapat pada ambing sapi. Penelitian dilakukan selama empat bulan, berlokasi di Laboratorium kandang sapi perah Fakultas Peternakan Institut Pertanian Bogor. Penelitian terdiri dari: a) pembuatan sabun dari tallow; b) perlakuan adaptasi sapi laktasi ; c) pengamatan tingkah laku sapi ; serta d) Pengujian SWAB.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73946
Appears in Collections:PKM - Penelitian

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_D14090139_.pdfFull text623.95 kBAdobe PDFThumbnail
View/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.