Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73739
Title: TxL - Lamp: lampu penghancur limbah pewarna textil
Authors: Maddu, Akhirudin
Fauziyah, Nida Nurlivi
Amelia, Rizky
Sirgin, Raytisa
R, M Zafur Abror
Issue Date: 2014
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Limbah cair tekstil yang mengandung zat warna dapat memberikan masalah tersendiri karena zat warna tekstil berbahaya bagi makhluk hidup khususnya manusia. Proses penghilangan zat warna limbah cair yang dihasilkan dari industri tekstil menjadi isu diskusi dan regulasi di seluruh dunia. Fotokatalisis berbasis semikonduktor menawarkan solusi terbaik untuk permasalahan tersebut. Komisi IUPAC mendefinisikan fotokatalisis sebagai suatu reaksi katalitik yang melibatkan absorbs cahaya oleh katalis. Katalis adalah suatu substansi yang meningkatkan kecepatan reaksi. Fotokatalisis memanfaatkan semikonduktor sebagai katalis yang diaktifkan dengan sinar ultraviolet (UV) untuk menguraikan senyawa organik menjadi mineral-mineralnya. Semikonduktor yang paling banyak digunakan sebagai fotokatalis adalah titanium dioksida (TiO2). Pada PKM-KC ini akan dibuat Lampu pembersih limbah pewarna tekstil. Caranya adalah dengan melapiskan nanokoloid TiO2 pada permukaan lampu UV. Lampu berlapis TiO2 ini akan diujikan pada larutan pewarna teksil untuk mendegradasi pewarna melalui mekanisme fotokatalisis pada lapisan TiO2 pada permukaan lampu ketika disinari cahaya UV dari lampu. Pewarna tekstil yang diuji adalah Methylen blue dan Rhodamin B.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73739
Appears in Collections:PKM - Karsa Cipta

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_G74110040_.pdfFull text675.24 kBAdobe PDFThumbnail
View/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.