Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73718
Title: “Legostick electric sebagai alat sortasi kerusakan internal pada pemetikan buah mangga”
Authors: Subrata, I Dewa Made
Ridho, Muhammad
Umam, Khoirul
Muhammad, Milion
Hasnan, Rimo
Raskarowana, Brehans
Issue Date: 2014
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Mangga merupakan buah yang cukup populer saat ini. Dengan beragam variasinya, buah mangga sangat diminati oleh masyarakat. Untuk meningkatkan permintaan masyarakat terhadap buah mangga, petani harus menghasilkan buah mangga yang berkualitas. Buah mangga yang berkualitas yaitu buah yang telah matang sehingga memiliki rasa yang manis serta tidak terdapat kerusakan didalamnya. Buah mangga yang manis dapat diketahui dengan adanya tanda-tanda kematangan dari buah mangga tersebut. Namun demikian, buah yang telah diketahui kematangan dan manisnya belum tentu tidak terjadi kerusakan didalamnya. Maka dari itu diperlukan alat untuk mengetahui tentang kerusakan internal yang terjadi pada buah mangga. Legostick Electric adalah seperangkat alat yang terdiri dari alat pemetik dan alat sensor buah mangga. Alat ini dirancang dengan mempertimbangkan konsep ergonomika. Pembuatan alat ini dimulai dengan merancang desain yang akan dijadikan alat pemetik mangga dan alat sensor buah mangga sampai dengan proses pabrikasi serta kegiatan percobaan alat. Hal lain yang perlu dipertimbangkan dalam penggunaan alat ini yaitu sistem pemotongan. Ketajaman serta ketepatan dalam peletakan posisi mata pisau akan mempengaruhi proses pemetikan. Ketepatan dalam pemilihan mata pisau yang akan dipakai adalah salah satu dari penerapan ergonomika dalam penggunaan alat ini. Pembuatan alat ini akan berguna untuk industri kecil buah mangga. Dengan mengetahui keadaan tentang kerusakan internal pada buah mangga pada saat pemetikan, maka petani akan dapat langsung melakukan kegiatan sortasi terhadap mangga yang memiliki kualitas baik dengan mangga yang memilki kualitas buruk. Dengan adanya sortasi terhadap kerusakan internal buah mangga, petani mangga dapat memasarkan produk mangga yang berkualitas sehingga konsumen mangga tidak merasa dirugikan. Dengan menjual mangga yang berkualitas, petani mangga akan mendapat kepercayaan oleh konsumen terhadap buah mangga yang dihasilkan sehingga dapat meningkatkan pendapatan petani.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73718
Appears in Collections:PKM - Karsa Cipta

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_F14120104_.pdfFull text712.55 kBAdobe PDFThumbnail
View/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.