Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73708
Title: Re-recycle green product composite: polybag composite (pc) ramah lingkungan berbahan dasar limbah lignoselulosa dan limbah plastik
Authors: Febrianto, Fauzi
Rohman, Nur Arif
Rosidah, Siti
Rohmatullah, Mohammad Arif
Ardiansyah, Mohammad Imam
Issue Date: 2014
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Polybag merupakan bahan yang terbuat dari sejenis plastik polietilena dan sering digunakan untuk wadah bibit tanaman untuk kegiatan rehabilitasi lahan dan hutan. Wadah dari plastik polietilena ini tergolong tidak ramah lingkungan karena sulit terurai di alam dan bahan bakunya juga berasal dari bahan minyak bumi yang tidak dapat diperbaharui. Oleh sebab itu diperlukan suatu karya kreatif dan inovatif berbasis ipteks dalam rangka mengurangi beban limbah plastik di alam, yaitu pembuatan polybag yang terbuat dari bahan plastik daur ulang yang didaurulang lagi (re-recycle plastic) dan bahan yang secara alami bersifat dapat terbaharui yaitu polybag composite (PC). Polybag composite (PC) merupakan produk komposit berbahan dasar limbah lignoselulosa dan limbah plastik yang diharapkan nanti akan menjadi produk yang murah, mudah dibuat, berdaya saing tinggi dan ramah lingkungan. Limbah plastik yang digunakan dalam produk PC ini adalah plastik polietilena dan polipropilena, sedangkan limbah lignoselulosa yang digunakan adalah sabut kelapa, serbuk gergaji, jerami, limbah batang sawit, dan koran bekas. Produk kreatif dan inovatif PC ini diharapkan dapat menggantikan polybag berbahan dasar plastik polietilena yang selama ini digunakan. Manfaat langsung dari karya kreatif dan inovatif yang diusulkan ini selain menciptakan produk PC adalah menekan penggunaan plastik polietilena sebagai wadah bibit, mendaurulang kembali limbah polietilena dan polipropilena di alam dan meningkatkan nilai tambah limbah baik limbah plastik (polietilena dan polipropilena) maupun limbah lignoselulosa (sabut kelapa, serbuk gergaji, jerami, limbah batang sawit, dan koran bekas). Adapun metode yang digunakan dalam pembuatannya adalah dengan menggunakan sistem mekanikal melt-blending.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73708
Appears in Collections:PKM - Karsa Cipta

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_E24120022_.pdfFull text1.45 MBAdobe PDFThumbnail
View/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.