Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73129
Title: Potensi penggunaan bunga lewat masa antesis dalam penyerbukan hylocereus spp. Sebagai upaya peningkatan produksi buah dan biji
Authors: Resminarti
Farida, Siti
Khumairo, Wida Wardati
Issue Date: 2013
Publisher: Bogor Agricultural University, Institut Pertanian Bogor
Abstract: Hylocereus spp. memiliki prospek pasar tinggi di Indonesia. Salah satu kendala dalam budidaya buah naga adalah inkompatibilitas pada sistem penyerbukan yang menyebabkan persentase pembentukan buah rendah. Sehingga untuk meningkatkan pembentukan buah diperlukan penyerbukan silang buatan. Tujuan dari penelitian ini adalah menentukan umur bunga setelah antesis yang masih dapat menghasilkan pembentukan buah pada Hylocereus. Rancangan yang digunakan adalah RKLT 1 faktor yaitu jam setelah bunga antesis. Faktor ini terdiri dari 4 taraf perlakuan yaitu saat bunga antesis, 6 jam setelah antesis (JSA), 12 JSA, dan 18 JSA. Hasil sidik ragam menunjukkan umur bunga setelah antesis berpengaruh sangat nyata terhadap bobot buah dan diameter buah Hylocereus costaricensis yang terbentuk. Bobot buah terberat dihasilkan pada umur bunga 6 JSA dan bobot terkecil pada penyerbukan pukul 14.00 (18 JSA). Pada taraf 0 JSA, 6 JSA, dan 12 JSA presentase buah yang terbentuk 100%, sedangkan pada taraf 18 JSA presentase buah yang terbentuk hanya 14,28%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/73129
Appears in Collections:PKM - Penelitian

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
laporanAkhir_A24090122_.pdf953.49 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.