Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/72742
Title: KAJIAN HEMATOLOGI DAN UJI PROFIL METABOLIK PADA SAPI PEJANTAN BIBIT DI INSTALASI PEMBIBITAN SAPI DI JAWA BARAT
Other Titles: Prosiding Seminar Hasil-Hasil PPM IPB 2013
Authors: Choliq, Chusnul
Widodo, Setyo
Issue Date: 2013
Abstract: Terhadap 30 ekor sapi pejantan yang terdiri dari tiga bangsa sapi, yang telah dinyatakan sehat klinis dilakukan pengujian hematologik dan profil metabolik. Sampel darah diambil melalui venacoccygea pemeriksaan hematologik, dilakukan dengan mengukur kadar hemoglobin (Hb), hematokrit (Hct), sel darah merah (SDM), trombosit, sel darah putih (SDP) dan diferensiasi leukosit. Pengujian profil metabolik dilakukan terhadap kadar total protein, albumin, Blood Urea Nitrogen (BUN), Glutamate Oxaloacetate Transaminase (GOT), meniral kalsium (Ca), fosfor inorganik (P) dan magnesium (Mg). Hasil penelitian menunjukkan bahwa evaluasi indeks eritrosit pada ketiga ras sapi menunjukkan proses erithropoisis berlangsung secara morfologis normal. Status morfologis SDM adalah anemia normositik-normokhromik. Pada gambaran leukosit diperoleh gambaran adanya proses reaksi alergi dengan peningkatan segmen. Evaluasi terhadap total protein dan albumin menunjukkan kisaran normal. Rasio A/G antara ketiga jenis sapi tidak menunjukkan perbedaan yang nyata dibandingkan rujukan dan semuanya mengarah pada profil metabolik yang optimal. Evaluasi terhadap kadar Ca dan P masih dalam kisaran normal. Demikian pula rasio Ca/P didapatkan rasio 2:1 yang merupakan rasio optimal dalam rentang fisiologis. Seluruh hewan berada pada status metabolik optimal dan status morfologik anemia normositik-normokhromik dengan paparan alergen.
Thirty healthy bulls, were examined hematologically and their metabolic profiles. Bloods were collected from coccygeae veins for hematology suchs as Hb, PCV, RBC, RBC indexes, Platelet, WBC as well as its leucocytes differentiation and clinical chemstry suchs as total protein plasma, GOT, BUN, as well as important minerals such as Ca, P and Mg. Based on RBC indexes erythropoiesis process undergoes in normal condition morphologically and is called normocytic-normochromic anaemia. No difference in GOT, BUN, A/G ratio and Ca/P ratiowere found in all breeds. In conclusion the animals yielded optimal metabolic status with normocytic-normochromic anaemia in allergic exposure
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/72742
Appears in Collections:Research Proceeding

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Chusnul_dkk_510-519.pdfAbstract64.02 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.