Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/72505
Title: Pembuatan dan karakterisasi komposit biomedis hidroksiapatit-biopolimer
Other Titles: Preparation and characterization of hydroxyapatite-biopolymer biomedical composites
Authors: Nikmatin, Siti
Herdianto, Nendar
Fajrin, Feby Rahmawati
Issue Date: 2014
Publisher: Bogor Agricultural University (IPB)
Abstract: Pada penelitian ini telah dilakukan pembuatan HAp berpori dengan metode impregnasi spons dan pembuatan komposit HAp-Biopolimer dengan metode slow suction. Pembuatan HAp berpori dilakukan dengan variasi konsentrasi HAp 10%, 15%, 20% dengan konsentrasi porogen (PVA, H2O2) dan ceramic dispersant yang konstan. Fasa dan struktur kristal sampel dianalisa dengan menggunakan X-Ray Diffraction. HAp berpori yang dihasilkan kemurniannya belum 100%. Ukuran kristal dari sampel HAp berpori adalah 24.25 nm. Kandungan gugus kompleks HAp diidentifikasi menggunakan Fourier Transform Infrared Spectroscopy. Terdeteksi bahwa gugus yang terdapat dalam sampel HAp berpori berupa PO43-, OH-, CO32-. Morfologi struktur sampel dianalisa dengan menggunakan Scanning Electron Microscopy. Terlihat bahwa HAp berpori telah menunjukkan struktur berpori dengan pori-pori berukuran 10.41 - 407.40 μm. Semakin banyak komposisi HAp yang ditambahkan maka semakin kecil ukuran pori yang terbentuk. Kekuatan mekanik HAp berpori dan komposit HAp-Biopolimer dianalisa menggunakan Universal Testing Machine memiliki nilai compressive strength sebesar 0.52 - 5.94 MPa dan 13.03 - 22.03 MPa. Penambahan gelatin pada HAp berpori terbukti dapat mengurangi sifat getas.
Pada penelitian ini telah dilakukan pembuatan HAp berpori dengan metode impregnasi spons dan pembuatan komposit HAp-Biopolimer dengan metode slow suction. Pembuatan HAp berpori dilakukan dengan variasi konsentrasi HAp 10%, 15%, 20% dengan konsentrasi porogen (PVA, H2O2) dan ceramic dispersant yang konstan. Fasa dan struktur kristal sampel dianalisa dengan menggunakan X-Ray Diffraction. HAp berpori yang dihasilkan kemurniannya belum 100%. Ukuran kristal dari sampel HAp berpori adalah 24.25 nm. Kandungan gugus kompleks HAp diidentifikasi menggunakan Fourier Transform Infrared Spectroscopy. Terdeteksi bahwa gugus yang terdapat dalam sampel HAp berpori berupa PO43-, OH-, CO32-. Morfologi struktur sampel dianalisa dengan menggunakan Scanning Electron Microscopy. Terlihat bahwa HAp berpori telah menunjukkan struktur berpori dengan pori-pori berukuran 10.41 - 407.40 μm. Semakin banyak komposisi HAp yang ditambahkan maka semakin kecil ukuran pori yang terbentuk. Kekuatan mekanik HAp berpori dan komposit HAp-Biopolimer dianalisa menggunakan Universal Testing Machine memiliki nilai compressive strength sebesar 0.52 - 5.94 MPa dan 13.03 - 22.03 MPa. Penambahan gelatin pada HAp berpori terbukti dapat mengurangi sifat getas.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/72505
Appears in Collections:Physics

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G14frf.pdfFull Text1.17 MBAdobe PDFThumbnail
View/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.