Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/66220
Title: Nanomagnetik sebagai pemodifikasi elektroda pasta karbon untuk analisis iodida
Authors: Saprudin, Deden
Noviandri, Indra
Buchari
Abdullah, Mikrajuddin
Keywords: Iodida
nanomagnetit
kristalinitas
volammetrisiklik
pasta karbon
Issue Date: 2013
Series/Report no.: 2013;
Abstract: Nanomagnetit yang dibuat secara hidrothermal selama 3, 6, dan 12 jam dengan tiga bahan, yaitu FeCl3, urea, dan natrium sitrat menghasilkan derajat kristalinitas masing masing 47,81%, 77,15%, dan 84,67%. Ketiga bahan ini dapat meningkatkan arus puncak oksidasi iodida dalam medium KCl masing-masing sebesar, 1,25 kali, 1,50 kali, dan 3,00 kali bila dibandingkan elektroda pasta karbon saja. Dengan meningkatnya kandungan nanomagnetit (5, 10, 15%) dalam elektroda pasta karbon, arus puncak oksidasi iodida naik secara linier. Dari data kemiringan kurva antara arus puncak dan akar kecepatan pemayaran, meningkatnya kristalinitas akan meningkatkan kemiringan kurva, yang sebanding dengan peningkatan luas permukaan efektif. Nanomagnetit dengan kristalinitas tinggi (sekitar 85%), memiliki hubungan yang linier antara arus puncak oksidasi dengan konsentrasi iodida dan memiliki koefisien korelasi 0,994, limit deteksi 1,4 mM, limit kuantisasi 4,2 mM, memiliki selektivitas yang tinggi terhadap NaCl, dan KBr, karena morfologi nanomagnetit pada kristalinitas tinggi lebih teratur
Description: Prosiding Seminar Nasional Kimia 2013
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/66220
ISBN: 978-602-19421-0-9
Appears in Collections:Chemistry

Files in This Item:
File SizeFormat 
Prosiding SEMNASHKI Kaltim 2013.pdf3.02 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.