Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/63816
Title: Sintesis Nanopartikel Serat Rami dengan Metode Ultrasonikasi
Authors: Nikmatin, Siti
Maddu, Akhiruddin
Kurniawan, Doni
Keywords: Bogor Agricultural University (IPB)
nanopartikel.
ultrasonikasi
serat rami
Issue Date: 2013
Abstract: Nanomaterial adalah suatu materi yang memiliki sifat khas dan banyak diminati karena memiliki ukuran yang sangat kecil (10-9 m), sehingga luas permukaannya sangat tinggi. Telah dilakukan sintesis nanopartikel serat rami dengan metode ultrasonikasi, yaitu pembuatan nanopartikel serat rami dengan gelombang ultrasonik untuk aplikasi sebagai filler komposit dengan tujuan meningkatkan sifat fisiknya. Serat rami diultrasonikasi dengan variasi waktu dan dua variasi surfaktan tween 80 3% 10 sampel dan 0% 3 sampel. Semua sampel diuji dengan PSA (Particle size analyzer) untuk mengetahui ukurannya. Serat rami terkecil berukuran 229.04 nanometer didapat dari sonikasi 105 menit dan tween 80 3%. Ukuran serat rami dengan konsentrasi tween 80 3% lebih kecil dari konsentrasi tween 80 0%. Analisis kerapatan menunjukkan tren penurunan kerapatan seiring dengan penurunan ukuran partikel. Serat rami dengan ukuran 229.04 nanometer memiliki kerapatan 1.1727 g cm-3 lebih kecil dibandingkan serat rami ukuran 7500 nanometer dengan kerapatan 1.7083 g cm-3. Hasil XRD (X-ray diffraction), serat rami ukuran terkecil memperlihatkan serat rami masih berupa selulosa, dicirikan dengan fase kristal milik selulosa yang berada pada sudut difraksi 22.76 derajat dengan derajat kristalinitas 21.3727%. Hasil penelitian menunjukkan hipotesis telah dicapai meskipun ukuran serat rami terkecil yaitu 229.04 nm masih lebih besar dari 100 nm.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/63816
Appears in Collections:UT - Physics

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G13dku.pdf
  Restricted Access
full text2.59 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.