Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/6374
Title: Pengembangan sistem deteksi mutu jagung secara simultan berdasarkan sifat pantulan pada gelombang cahaya inframerah dekat
Authors: Budiastra, I Wayan
Ahmad, Usman
Keywords: Bogor Agricultural University (IPB)
infrared
Issue Date: 2004
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Penentuan sifat kimia produk pertanian merupakan salah satu kegiatan yang sangat penting dari suatu proses produksi pertanian dan produk olahannya. Penentuan sifat kimia produk pertanian biasanya dilakukan dengan analisis proksimat atau menggunakan High Performance Liquid Chromatography (HPLC). Metoda kimia ini memerlukan waktu, biaya, prosedur rumit, merusak produk dan dapat menimbulkan pencemaran karena menggunakan bahan-bahan kimia. Padahal para stakeholders, khususnya industri memerlukan teknik penentuan mutu yang cepat dengan biaya murah, karena jumlah produk pertanian yang ditangani besar dengan tingkat keragaman mutu tinggi. Teknik pengukuran absorpsi cahaya pada rentang panjang gelombang Near Infrered (Teknik NIR) merupakan salah satu teknik pengukuran nondestruktif yang dipandang dapat menjawab permasalahan di atas, karena prosedur pengukuran sederhana, cepat dan murah. Penelitian tentang aplikasi teknik ini pada berbagai macam produk pertanian termasuk jagung telah banyak dilakukan, tetapi umumnya masih bersifat merusak bahan atau destruktif. Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan dan menguji prototipe sistem pengukuran NIR (Near Infrared Reflectance) untuk penentuan mutu bahan pertanian secara cepat, simultan dan nondestruktif berdasarkan sifat pantulan pada gelombang cahaya inframerah dekat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/6374
Appears in Collections:Competitive Grant (Hibah Bersaing)

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2004iwb_iwaya.pdfAbstract115.16 kBAdobe PDFThumbnail
View/Open
2004iwb_iwaya.docAbstract15.26 kBMicrosoft WordView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.