Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/60188
Title: Analisis Perilaku Konsumen dalam Keputusan Pembelian Sepeda Motor Honda (Studi Kasus Mahasiswa Strata-1 Institut Pertanian Bogor)
Authors: Munandar, Jono M.
Hidayat, Alvi
Keywords: perilaku konsumen
keputusan pembelian
analisis faktor
analisis multiatribut fishbein
sepeda motor Honda
Issue Date: 2010
Abstract: Seiring dengan perkembangan jaman dan semakin meningkatnya kebutuhan alat transportasi membawa angin segar bagi perusahaan otomotif terutama sepeda motor. Daya serap pasar di Indonesia dengan jumlah penduduk kira-kira sebesar 231 juta jiwa untuk produk otomotif khususnya sepeda motor memang sangat potensial. Saat ini banyak bermunculan merek sepeda motor dengan berbagai model, desain, dan kualitas yang bagus dengan harga yang cukup bersaing. Salah satu perusahaan otomotif di Indonesia adalah PT Astra Honda Motor (AHM) yang memproduksi sepeda motor Honda. Persaingan yang semakin ketat di dunia usaha membuat para produsen otomotif harus mampu berinovasi dalam penguasaan pangsa pasar. Persaingan mengharuskan produsen berorientasi pada kepentingan konsumen. Pengetahuan bagaimana konsumen mengambil keputusan dalam memilih motor yang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuannya sangat penting diketahui oleh produsen dalam menghadapi persaingan. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengidentifikasi proses keputusan pembelian sepeda motor Honda, (2) mengetahui faktor-faktoryang mempengaruhi keputusan pembelian sepeda motor Honda, (3) mengidentifikasi sikap konsumen terhadap atribut-atribut sepeda motor Honda. Pengumpulan data diperoleh dari data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dari kuesioner sedangkan data sekunder didapat dari buku, internet, dan dari studi literatur. Alat analisis yang digunakan analisis deskriptif, analisis faktor, analisis multiatribut Fishbein dan semantic differential. Dari hasil penelitian diketahui alasan konsumen membeli sepeda motor Honda adalah mutu yang sesuai dengan harapan, manfaat utama yang dipertimbangkan adalah irit bahan bakar. Sumber informasi dari iklan televisi dan sudah mengenal sepeda motor Honda lebih dari 5 tahun yang lalu. Mempertimbangkan irit bahan bakar dalam memilih sepeda motor. Konsumen melakukan pembelian di dealer-dealer resmi, keluarga merupakan pihak yang paling berpengaruh dalam pengambilan keputusan, dan menyatakan puas dengan sepeda motor Honda. Berdasarkan hasil analisis faktor yang mempengaruhi dalam keputusan pembelian terbentuk empat faktor. Faktor psikografis yang terdiri dari budaya, kelas sosial, situasi, motivasi, dan gaya hidup. Faktor demografi dan sikap yang terdiri dari usia, jenis kelamin, dan sikap. Faktor ilmu pengetahuan yang terdiri dari pengetahuan dan pengalaman. Faktor sumber informasi yang terdiri dari keluarga, iklan dan promosi. Berdasarkan model sikap fishbein, atribut yang dianggap paling penting adalah irit bahan bakar dan atribut yang memperoleh skor kepercayaan tertinggi juga atribut irit bahan bakar. Sikap konsumen terhadap sepeda motor Honda berada pada kategori baik.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/60188
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
H10ahi2.pdf
  Restricted Access
Fulltext1.77 MBAdobe PDFView/Open
BAB I Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
BAB I286.39 kBAdobe PDFView/Open
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf
  Restricted Access
BAB II313.3 kBAdobe PDFView/Open
BAB III Metode Penelitian.pdf
  Restricted Access
BAB III302.89 kBAdobe PDFView/Open
BAB IV Hasil dan Pembahasan.pdf
  Restricted Access
BAB IV511.12 kBAdobe PDFView/Open
BAB V Kesimpulan dan Saran'.pdf
  Restricted Access
BAB V281.83 kBAdobe PDFView/Open
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover293.44 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka279.2 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran308.97 kBAdobe PDFView/Open
Ringkasan.pdf
  Restricted Access
Ringkasan287.62 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.