Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/58857
Title: Rancang Bangun Sistem Sortasi Cerdas Berbasis Pengolahan Citra Untuk Kopi Beras
Authors: Soedibyo, Dedy W.
Ahmad, Usman
Seminar, Kudang Boro
Made Subrata, I Dewa
Keywords: Mesin sortasi
kopi beras
pengolahan citra
program komputer
Issue Date: 2010
Publisher: Perteta Cabang Purwokerto bekerjasama dengan Fakultas Pertanian Unsoed
Abstract: Komoditas kopi memiliki prospek yang baik sebagai satu motor pembangunan agribisnis dan agroindustri di Indonesia, karena itu perlu ditangani secara baik dan profesional. Pemutuan kopi beras komersial sebagai komoditas bijian masih dilakukan secara manual. Proses ini memiliki kekurangan pada rendahnya efisiensi dan obyektifitas serta tingkat konsistensi. Oleh karena itu diperlukan suatu mesin yang dapat bekerja secara otomatis menggolongkan mutu kopi beras berdasarkan pemeriksaan secara visual. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang bangun mesin sortasi dan pemutuan kopi beras yang dikontrol oleh komputer dengan subsistem konveyor sabuk, stasiun pengambilan citra menggunakan dua kamera digital dari dua sisi berseberangan, dan simulator pemisah paralel yang digunakan untuk menggambarkan proses pemisahan biji berdasarkan pemeriksaan mutu yang telah diolah oleh komputer. Rancang bangun mesin sortasi ini digunakan untuk pengembangan sistem sortasi biji kopi beras yang akan mengkategorikan kelas mutu kopi beras menjadi 4 kelas mutu berdasarkan kualifikasi menurut SCAA (Coffee Association of America).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/58857
ISBN: 978-602-97387-0-4
Appears in Collections:Proceedings

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
C-Dedy W. Soedibyo_Rancang Bangun Sistem Sortasi Cerdas.pdf279.5 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.