Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/56785
Title: Keragaman Jenis dan Pola Penyediaan Hijauan Pakan Ternak Sapi di Desa Air Sulau, Kecamatan Kedurang Ilir, Kabupaten Bengkulu Selatan, Propinsi Bengkulu
The Diversity of Type and Pattern Providing of Ruminant Forage in Air Sulau Village, Kedurang Ilir Subdistrict, South Bengkulu Regency, Bengkulu Province
Authors: Jayadi, Sudarsono
Setiana, Muhammad Agus
Permana, Monica
Keywords: Bogor Agricultural University (IPB)
cattle
ramban
legume
grass
pattern providing
Issue Date: 2012
Abstract: Air Sulau is one of the villages in South Bengkulu where found cattle breeding farm. Breed of cattle is bali cattle. The aim of this experiment were evaluating kind and pattern of provision of ruminant forage, and determining of carrying capacity in Air Sulau. This experiment used descriptive analysis, forage diversity analysis, composition of botany analysis, and analysis of carrying capacity base on Nell and Rollinson method. The results on composition of botany showed that the first rank kind of forage was Paspalum commersoni Lam., the second was Pennisetum purpureum Schum., and the third was Paspalum conjugatum P.J. Bergius. The result of analysis of carrying capacity based on Nell and Rollinson method showed that Air Sulau village could still intercept animals as many 191.227 animal unit. The conclusion of this experiment that the type of forages on cattle breeding farm in Air Sulau village were diverse, consisted of 14 species of grass, 4 species of legume, and 7 species of ramban (other than grass and legume). The pattern providing of cattle forage were cut and carry with intensive and semi-intensive system.
Air Sulau merupakan salah satu desa dengan mata pencaharian sebagian besar penduduknya sebagai petani sekaligus peternak yang terdapat di wilayah Bengkulu Selatan. Ternak sapi merupakan ternak yang diunggulkan di desa ini. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengevaluasi jenis dan pola penyediaan hijauan pakan yang diberikan pada ternak sapi serta menentukan kapasitas peningkatan populasi ternak ruminansia di Desa Air Sulau. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Air Sulau. Responden dalam penelitian ini sebanyak 68 peternak. Ternak yang digunakan adalah ternak sapi yang dimiliki oleh 15 peternak di Desa Air Sulau untuk analisis keragaman konsumsi jenis hijauan. Metode yang digunakan adalah survey lapang yaitu pengamatan keadaan peternakan dan pola penyediaan hijauan pakan. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif yang meliputi karakteristik peternak, gambaran keragaman jenis hijauan pakan dan sistem pemeliharaan serta pola penyediaan pakan ternak sapi, analisis komposisi botani dengan menggunakan metode Dry Weight Rank Mannetje dan Haydock (1963), analisis keragaman konsumsi hijauan berdasarkan famili, dan analisis daya tampung lokasi menggunakan metode Nell dan Rollinson (1974). Analisis botani menunjukkan bahwa peringkat pertama hijauan yang diberikan pada ternak sapi di kandang adalah Paspalum commersonii Lam., kemudian Paspalum conjugatum P.J. Bergius., dan Pennisetum purpureum Schum. Konsumsi jenis hijauan berdasarkan jumlah kepemilikan ternak menunjukkan bahwa persentase penggunaan hijauan jenis rumput paling tinggi. Jenis rumput yang diberikan pada ternak sapi yaitu Centotheca lappacea (L.) Desv., Eragrostis unioloides (Retz) Nees., Imperata cylindrica (L.) P. Beauv., Leersia hexandra Swartz., Macaranga triloba (Thunb.) Mull. Arg., Oplismenus compositus (L.) P. Beauv., Oryza minuta Presl., Panicum maximum Jacq., Paspalum cartilagineum Presl., Paspalum commersonii Lam., Paspalum conjugatum P.J. Bergius., Pennisetum polystachion (L.) Schult., Pennisetum purpureum Schum., dan Setaria splendida Stapf. Hijauan jenis kacangan yaitu Albizzia falcata Backer., Gliricidia sepium Jacq., Leucaena leucocephala Lamk., dan Pueraria javanica Benth. Hijauan jenis ramban yaitu Ageratum conyzoides L., Cyperus kyllingia Endl., Fimbristylis miliacea (L.) Vahl., Melastoma affine D. Don., Melastoma malabathricum L., Mikania cordata (Burm.f) B.L. Robinson., dan Theobroma cacao L. Sistem pemeliharaan yang diterapkan di Desa Air Sulau yaitu sistem intensif (73,53%) dan semi-intensif (26,47%). Pola penyediaan hijauan di Desa Air Sulau yaitu secara cut and carry dengan hijauan yang bersumber dari pakan alami dan budidaya. Berdasarkan hasil perhitungan kapasitas peningkatan populasi ternak ruminansia efektif, Desa Air Sulau masih berpotensi menampung ternak ruminansia sebesar 191,227 ST. ii Kesimpulan dari penelitian ini adalah jenis hijauan pakan ternak sapi di Desa Air Sulau beragam, terdiri dari 14 jenis rumput, 4 jenis kacangan, dan 7 jenis ramban. Pola penyediaan hijauan pakan ternak sapi yaitu secara cut and carry dangan sistem pemeliharaan intensif dan semi intensif. Kapasitas peningkatan populasi ternak ruminansia dengan pendekatan potensi lahan sebesar 191,227 ST.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/56785
Appears in Collections:UT - Nutrition Science and Feed Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
D12mpe.pdf
  Restricted Access
full text1.34 MBAdobe PDFView/Open
Abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract303.57 kBAdobe PDFView/Open
BAB I Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
BAB I283.18 kBAdobe PDFView/Open
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf
  Restricted Access
BAB II295.86 kBAdobe PDFView/Open
BAB III Materi dan Metode.pdf
  Restricted Access
BAB III294.91 kBAdobe PDFView/Open
BAB IV Hasil dan Pembahasan.pdf
  Restricted Access
BAB IV581.53 kBAdobe PDFView/Open
BAB V Kesimpulan dan Saran.pdf
  Restricted Access
BAB V277.38 kBAdobe PDFView/Open
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover321.19 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka305.12 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran879.38 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.