Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/55576
Title: Studi Pengujian Tetrazolium Sebagai Peubah Viabilitas Benih Bunds (Phaseolus Vulgaris L.)
Authors: Qadir, Abdul
Suhartanto, M. Rahmad
Dermawan, Martin
Keywords: Bogor Agricultural University (IPB)
Issue Date: 2007
Abstract: Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui keabsahan pengujian tetrazolium sebagai peubah viabilitas benih buneis (Phaseolus vulgaris L) dengan mengamati pola pewarnaan garam tetrazolium pada embrio benih buncis, sehingga diperoleh pola yang sesuai untuk digunakan sebagai aeuan. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium IImu dan Teknologi Benih Dramaga, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. Penelitian dilaksanakan mulai bulan September 2006 sampai dengan bulan Desember 2006. Penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana dengan dua pendekatan. Pendekatan pertama yaitu berdasarkan selisih nilai b (b2 - bl) dari persamaan regresi antara pengujian tetrazolium dengan pengujian fisiologis. Pelldekatan kedua adalah analisis korelasi antara peubah tetrazolium dengan peubah fisiologis. Pada penelitian ini, benih buneis dibuat dalam beragam kelompok benih (lot) menggunakan dua teknik penderaan kimiawi, yaitu penderaan dengan beragam etanol sebagai larutan dan penderaan dengan uap etanol 95 %. Hasil penderaan menggunakan etanol sebagai larutan menghasilkan 5 lot dengan kisaran Daya Berkeeambah (DB) antara (100-80) %, (80-60) %, (60-40) %, (40-20) % dan (20-0) %. Kemudian kelima lot tersebut diuji dengan menggunakan tetrazolium dan dilakukan evaluasi penilaian terhadap pewarnaan yang muneul, hingga diperoleh 40 maeam pewarnaan pada benih buncis dan dikelompokkan menjadi 4 pola dengan kriteria perkeeambahan normal kuat, normal lemah, abnormal dan mati. Pola 1 memiliki gradasi wama paling luas, pola 2 dengan gradasi warna sedang diikuti pola 3 dengan gradasi warna lebih ketat dan pola 4 dengan gradasi wama paling ketat. Kriteria pengujian tetrazolium tersebut dibentuk berdasarkan intensitas dan lokasi pewarnaan yang terbentuk. Pola tersebut diuji kedekatannya dengan pembanding pengujian fisiologis.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/55576
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A07mde.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.57 MBAdobe PDFView/Open
BAB I Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
BAB I390.34 kBAdobe PDFView/Open
BAB II Tinjauan Pustaka.pdf
  Restricted Access
BAB II452.01 kBAdobe PDFView/Open
BAB III Bahan dan Metode.pdf
  Restricted Access
BAB III448.65 kBAdobe PDFView/Open
BAB IV Hasil dan Pembahasan.pdf
  Restricted Access
BAB IV1.79 MBAdobe PDFView/Open
BAB V Kesimpulan dan Saran.pdf
  Restricted Access
BAB V313.46 kBAdobe PDFView/Open
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover301.88 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka344.62 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran385.62 kBAdobe PDFView/Open
Ringkasan.pdf
  Restricted Access
Ringkasan340.82 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.