Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/55300
Title: Model perubahan garis pantai di sekitar delta sungai jeneberang, Makassar, Sulawesi Selatan
Shoreline changes model at jeneberang around river delta, Makassar, South Sulawesi
Authors: Purba, Mulia
Nurjaya, I Wayan
Sakka
Keywords: Bogor Agricultural University (IPB)
abrasion
sediment transport
shoreline changes.
Issue Date: 2012
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: The study of shoreline changes during 1990 - 2008 around the delta of the River Jeneberang, Makassar was conducted by evaluating sediment transport into and out of a cell. The wave heights and periods at deep water offshore of the coast ware predicted using wind data recorded at Potere Stasiun, Makassar in 1990 - 2008. Wave transformation as these deep water waves propagated toward the coast ware analized by considereing the effect of shoaling and refraction to determine changes of wave patterns (wave directions and heights) and the breaking of the waves near the coast. Longshore sediment transport was computed by considering the influence of heights and angles of the breaking waves. Generally the height of breaking wave that coming from southwest and west ware higher than those from northwest. Results of calculation of sediment transport show that the dominant of sediment transport was to the north during the arrival of the southwest and west waves, and to the south when the wave coming from the northwest. Comparison between shore profiles resulting from model and coastline satellite imagery showed similarity. The difference between the two tended to be occurred at the head land part of the shoreline. This was due to complexity of coastal dynamic at the area. The results of the 19 years shoreline simulation showed that there was a tendency of abrasion at the upsteam head land part as the wave energy tend to converge and accretion at the bay part as the wave energy tend to diverge. Abrasion mainly occurred at Tanjung Bunga (head land) where the coast retreat 181.1 m. This was caused by the closure of the Jeneberang River and Bilibili Dam development. Therefore, the sediment supply to the coast of Tanjung Bunga was decreased while the wave heights were very large. Accretion occur in the bay area (Tanjung Merdeka) where the coast advance to the sea for about 59.8 m. The shoreline tend to be stable when the profile is straight such as Barombong Coast. Result of simulation model showed that about 24.5 ha faced abration (with abration rate about 10585.1 m3/year) while about 6.2 ha faced accretion (with sedimentation rate about 900.4 m3/year) during 1990 – 2008
Wilayah pantai merupakan zona persinggungan dan interaksi antara atmosfer, daratan dan lautan sehingga sangat dinamik. Zona pantai senantiasa mengalami dampak dari pengaruh eksternal dan internal baik yang bersifat alami maupun campur tangan manusia untuk menuju ke suatu kondisi keseimbangan alami. Faktor alami yang mempengaruhi wilayah pantai diantaranya adalah gelombang, arus, pasang surut, aksi angin, iklim, dan aktivitas tektonik maupun vulkanik. Sedangkan kegiatan campur tangan manusia dalam hal ini adalah pemanfaatan suatu kawasan pantai seperti kegiatan industri, perikanan, pelabuhan, pertambangan, pemukiman dan penutupan sungai. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji karakteristik gelombang laut lepas, transformasi gelombang, besar angkutan sedimen dan memprediksi laju perubahan garis pantai delta Sungai Jeneberang dengan menggunakan model dan dibandingkan dengan hasil citra satelit. Kebaruan penelitian ini adalah model yang dibuat terdiri dari model perhitungan gelombang laut lepas yang menggunakan data angin harian selama 19 tahun, model transformasi gelombang dari laut lepas ke garis pantai, model angkutan sedimen sejajar pantai dan model perubahan garis pantai, dimana keempat model tersebut menyatu dalam satu program utama dan saling mempengaruhi. Selain itu pada model perhitungan angkutan sedimen dilakukan penyesuaian pada grid dimana garis pantai hasil model terlalu jauh menyimpang dari garis pantai hasil citra. Profil lereng pantai dari selatan ke utara (dari pantai Barombong sampai Tanjung bunga) cenderung semakin membesar. Lereng pantai di perairan Barombong berkisar antara 0.9-1.3%, di perairan Tanjung merdeka berkisar antara 0.8-1.2% dan di perairan Tanjung bunga berkisar antara 1.0-1.3%, Hasil perhitungan tinggi gelombang menunjukkan bahwa tinggi gelombang dominan berada pada kisaran 0.40 - 0.59 m (47.98 %) dan 0.60 – 0.79 m (30.53 %). Sedangkan arah gelombang dominan dari arah barat (32.25 %), barat laut (21.46 %) dan barat daya (20.46 %). Tinggi gelombang rata-rata bulanan yang terjadi umumnya lebih besar pada bulan Desember – Februari (musim barat) dibandingkan pada bulan Juni – Agustus (musim timur), kecuali pada tahun 2007 tinggi gelombang rata-rata bulanan terbesar pada bulan Juni. Tinggi gelombang yang terjadi di lokasi penelitian sangat dipengaruhi oleh kondisi angin musiman di Selat Makassar.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/55300
Appears in Collections:DT - Fisheries

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2012sak.pdf
  Restricted Access
full text8.55 MBAdobe PDFView/Open
ABSTRACT.pdf
  Restricted Access
Abstract295.48 kBAdobe PDFView/Open
BAB I PENDAHULUAN.pdf
  Restricted Access
BAB I357.61 kBAdobe PDFView/Open
BAB II TINJAUAN PUSTAKA.pdf
  Restricted Access
BAB II532.41 kBAdobe PDFView/Open
BAB III METODOLOGI.pdf
  Restricted Access
BAB III1.83 MBAdobe PDFView/Open
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN.pdf
  Restricted Access
BAB IV4.28 MBAdobe PDFView/Open
BAB V SIMPULAN DAN SARAN.pdf
  Restricted Access
BAB V304.37 kBAdobe PDFView/Open
COVER.pdf
  Restricted Access
Cover332.67 kBAdobe PDFView/Open
DAFTAR PUSTAKA.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka312.32 kBAdobe PDFView/Open
LAMPIRAN.pdf
  Restricted Access
Lampiran2.6 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.