Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/52767
Title: Kajian pemucatan minyak kelapa sawit sebagai bahan dasar rolling oil dengan menggunakan bentonit dAN ASAM SITRAT
Authors: Ragina, Friga Siera
Issue Date: 2011
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Kelapa sawit merupakan salah satu sumber daya alam yang potensial untuk dikembangkan Minyak yang dihasilkan dan buah kelapa sawit merupakan salah satu kebutuhan yang amat penting bagi masyarakat Indonesia pada umumnya, terutama fungsinya sebagai minyak makan. Perkembangan teknologi sejauh ini telah membawa minyak kelapa sawit pada fungsinya yang lain, khususnya bidang nonpangan, misalnya sebagai bahan dasar minyak pelumas (basic lubricant rotting oit). Sifat fisiko kimia minyak kelapa sawit dengan berbagai perlakuan tambahan terhadapnya membuat minyak tersebut dapat digunakan sebagai bahan dasar minyak pelumas yang dapat digunakan industri baja. Salah satu perlakuan yang dikenai pada minyak kelapa sawit sebagai bahan dasar minyak pelumas adalah pemucatan. Pemucatan bertujuan untuk menghilangkan warna yang tidak diingmkan berada dalam minyak. Selain itu pemucatan juga bermanfaat untuk mengurangi asam lemak bebas. peroksida dan hasil pemecahannya serta logam transisi. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui proses pemucatan yang tepat pada minyak kelapa sawit sebagai bahan dasar rolling oil menggunakan bentonitdan asam sitrat sehingga diperoleh minyak kelapa sawit yang memiliki karakteristik warna (%T) dan kadar logam yang mendekati warna (%T) dan kadar logam rolling oil pembanding.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/52767
Appears in Collections:Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
friga siera ragina - 001.pdfpublication97.87 kBAdobe PDFView/Open
convert_friga siera ragina - 001.docpublication58.05 kBMicrosoft WordView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.