Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/51109
Title: Pengaruh kadar air media dan paclobutrazol terhadap pertumbuhan dan pembungaan jahe (Zingiber officinale Roxb.)
Authors: Palupi, Endah Retno
Melati
Safitri, Andini
Issue Date: 2011
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Perbanyakan jahe putih besar (Zingiber officinale Rosc.) umumnya menggunakan potongan rimpang, walaupun pada praktiknya masih menghadapi beberapa kendala. Kendala utama penggunaan rimpang sebagai bahan perbanyakan yaitu rimpang yang mudah terinfeksi penyakit tular benih, rimpang yang voluminous mempersulit penanganan dan masa simpan rimpang yang pendek yaitu hanya sekitar 2-3 bulan. Oleh karena itu, penggunaan biji dipertimbangkan sebagai salah satu alternatif yang potensial dikembangkan untuk mencari bahan perbanyakan lain yang memungkinkan untuk diterapkan di tingkat petani. Secara alamiah jahe jarang berbunga dan tidak berbuah, sehingga upaya untuk menghasilkan biji jahe masih menghadapi kendala. Untuk itulah penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mempelajari pengaruh kadar air media (KAM) dan paclobutrazol terhadap pertumbuhan dan pembungaan jahe putih besar var. Cimanggu I. Penelitian telah dilaksanakan mulai bulan September 2009 hingga Mei 2010 bertempat di Balai Penelitian Tanaman Obat dan Aromatik (Balittro), Cimanggu, Bogor. Penelitian ini terdiri atas dua percobaan terpisah, yaitu induksi pembungaan dengan kadar air media yang berbeda dan induksi pembungaan dengan pemberian paclobutrazol, yang disusun menggunakan Rancangan Acak Kelompok satu faktor. Masing-masing percobaan terdiri atas 6 taraf perlakuan, (1) kadar air media: 45-46 %, 42 – 43 %, 39 – 40 %, 36 – 37 %, 33 – 34 % dan kontrol, (2) paclobutrazol: 20, 40, 60, 80, 100 ppm dan kontrol. Pemberian paclobutrazol dilakukan setiap dua minggu sekali dengan volume siram 500 ml diulang sebanyak 5 kali.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/51109
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A11asa.pdf
  Restricted Access
Full text19.46 MBAdobe PDFView/Open
A11asa_Cover.pdf
  Restricted Access
Cover282.12 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_Abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract279.51 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB I Pendahuluan.pdf
  Restricted Access
Bab I282.85 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB II Tinjauan Pustaka.pdf
  Restricted Access
Bab II299.11 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB III Bahan dan Metode.pdf
  Restricted Access
Bab III333.07 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB IV Hasil dan Pembahasan1.pdf
  Restricted Access
Bab IV9.63 MBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB IV Hasil dan Pembahasan-2.pdf
  Restricted Access
Bab IV297.37 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_BAB IV Hasil dan Pembahasan3.pdf
  Restricted Access
Bab IV9.86 MBAdobe PDFView/Open
A11asa_Kesimpulan.pdf
  Restricted Access
Kesimpulan270.97 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_Daftar Pustaka.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka285.52 kBAdobe PDFView/Open
A11asa_Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran337.23 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.