Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/46064
Title: Penerapan biofilter untuk penghilangan NH3 dan H2S dengan menggunakan bakteri Nitrosomonas sp dan Thiobacillus sp di pabrik latek pekat
Authors: Saputra, Haiman
Keywords: Karet
Issue Date: 2006
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Karet merupakan salah satu komoditi hasil pertanian yang sangat besar. Jumlah produksi karet Indonesia pada tahun 2004 mencapai 1.851 juta ton yang terdiri dari perkebunan rakyat dan perkebunan besar. Karena jumlah produksi karet yang sangat besar, maka industri karet di Indonesia mengalami perkembangan seperti industri RSS (Ribbed smoked sheet), karet remah dan lateks pekat. Berkembangnya industri ini menghasilkan masalah baru yaitu pencemaran lingkungan. Salah satunya adalah pencemaran udara yang dihasilkan dari parik lateks pekat dimana lateks pekat ini membutuhkan amoniak yang cukup banyak dalam proses produksinya dan menghasilkan gas H2S dari limbah cair dan lump. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan teknik biofilter dalam mengatasi permasalahan emisi gas yang dikeluarkan dari pabrik lateks pekat. Tujuan khususnya adalah menentukan kapasitas penyerapan emisi gas pada masing-masing biofilter dan menentukan campuran bahan pengisi tambahan terhadap kinerja biofilter berdasarkan kemampuan menghilangkan emisi gas amoniak dan hidrogen sulfida.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/46064
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
F06hsa.pdf
  Restricted Access
Full Text957.29 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.