Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/40885
Title: Identifikasi begomovirus indonesia pada tomat dan analisis diversitas genetik gen AV1 serta pemanfaatannya untuk pengembangan tanaman tahan virus
Identification of indonesian begomoviruses in tomato and genetic diversity analysis of AV1 gene as well its use for developing virus resistant plant
Authors: Sudarsono,
Aswidinnoor, Hajrial
Hidayat, Sri Hendrastuti
Herman, Muhammad
Santoso, Tri Joko
Issue Date: 2008
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Tomat (Lycopersicon esculentum, Mill) merupakan salah satu tanaman sayuran yang penting di Indonesia, baik secara ekonomi atau kandungan nutrisinya. Produksi tomat sangat dipengaruhi oleh penyakit keriting daun yang disebabkan oleh Tomato (yellow) leaf curl virus (TYLCV/ToLCV), salah satu anggota dari genus Begomovirus, famili Geminiviridae. Pada saat ini, belum ada cara yang secara efektif mengendalikan penyakit ini. Penggunaan tanaman tomat tahan merupakan cara yang terbaik untuk mengendalikan Begomovirus. Teknik rekayasa genetik memberikan peluang untuk mengembangkan tomat transgenik tahan terhadap Begomovirus melalui pendekatan ketahanan yang berasal dari patogen (PDR). Gen AV1 dari Begomovirus merupakan gen yang mengekspresikan protein selubung yaitu suatu protein yang bertanggung jawab dalam enkapsidasi partikel virus dan berperan di dalam penentuan spesifisitas penularan virus dan perkembangan gejala. Tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mendeteksi Begomovirus yang menginfeksi tanaman tomat pada beberapa daerah area produksi tomat di Jawa Timur, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Jogjakarta dan Jawa Barat menggunakan teknik PCR, (2) mempelajari keragaman genetik isolatisolat Begomovirus yang menginfeksi tomat dari beberapa area produksi di Indonesia berdasarkan teknik PCR-RFLP, (3) mengidentifikasi dan menganalisis diversitas Begomovirus yang berasosiasi dengan penyakit keriting daun pada tomat berdasarkan sekuen asam nukleat dan asam amino prediksi dari gen AV1, (4) untuk mendapatkan konstruksi gen AV1 pada vektor ekspresi dan transforman tembakau hasil transformasi genetik dengan gen AV1 menggunakan vektor bakteri A. tumefaciens, (5) untuk mendapatkan tanaman tembakau transgenik yang membawa gen AV1 dan tahan terhadap Begomovirus, (6) untuk mendapatkan galur-galur tanaman tomat yang tahan terhadap Begomovirus (TYLCV) yang dikombinasikan dengan ketahanan terhadap CMV.
Tomato (Lycopersicon esculentum, Mill) is one of the most important vegetables in Indonesia, both economically and nutritionally. Production, however, is severely hampered by a leaf curl disease caused by Tomato (yellow) leaf curl virus (TYLCV/ToLCV), one of members of the genus Begomovirus, the family Geminiviridae. Recently, there is no effectively way to control this disease. The use of resistant tomato plants is undoubtedly the best way to control Begomovirus. Genetic engineering technologies give the opportunity to develop transgenic tomatoes resistant to Begomovirus through pathogen derived resistance (PDR) approach. Begomovirus AV1 gene is a gene expressing coat protein which responsible for particle encapsidation and have a role in specivicity determinant of virus transmission and symptom developmment.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/40885
Appears in Collections:DT - Agriculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Cover656.94 kBAdobe PDFView/Open
Cover 2008tjs.ps
  Restricted Access
Postcript10.35 MBPostscriptView/Open
Bab 1 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 1340.04 kBAdobe PDFView/Open
Bab 2 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 2533.03 kBAdobe PDFView/Open
Bab 3 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 31.9 MBAdobe PDFView/Open
Bab 4 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 41.32 MBAdobe PDFView/Open
Bab 5 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 51.6 MBAdobe PDFView/Open
Bab 6 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 61.78 MBAdobe PDFView/Open
Bab 7 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 71.86 MBAdobe PDFView/Open
Bab 8 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Bab 8331.27 kBAdobe PDFView/Open
Dapus 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka457.74 kBAdobe PDFView/Open
Penutup 2008tjs.pdf
  Restricted Access
Penutup310.97 kBAdobe PDFView/Open
2008tjs.pdf
  Restricted Access
Full Text7.92 MBAdobe PDFView/Open
2008tjs_abstract.pdf
  Restricted Access
abstract42.55 kBAdobe PDFView/Open
2008tjs_abstract.ps
  Restricted Access
abstract249.87 kBPostscriptView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.