Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/32833
Title: Pengaruh Pelatihan Terhadap Produktivitas Karyawan di PT. Gunung Madu Plantations
Authors: Sodikin, Rahmad
Issue Date: 2006
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Organisasi atau perusahaan sebagai wadah tempat dimana dua orang atau lebih bekerja sama dalam mencapai suatu tujuan. Salah satu faktor yang memegang peranan penting dalam mengukur suatu kekuatan dan kelemahan perusahaan adalah aspek sumberdaya manusia. Produktivitas karyawan dapat terpelihara dan berjalan dengan baik, maka diperlukan suatu pelatihan bagi karyawan yang merupakan investasi dari suatu perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana pelatihan mempengaruhi produktivitas karyawan, serta mengkaji indikator-indikator yang paling dominan dalam mempengaruhi keberhasilannya. Penelitian ini dilakukan pada karyawan pelaksana di PT. Gunung Madu Plantations, Lampung Tengah, yang diharapkan dapat bermanfaat bagi perusahaan maupun karyawan. Pengkajian penelitian ini dilakukan dengan menggunakan metode penelitian survei, yaitu mengambil sampel dari suatu populasi dengan kuesioner sebagai alat pokok pengumpulan data. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah metode quota sampling. Kuesioner yang digunakan terdiri dari 46 pernyataan yang bersifat tertutup. Teknik analisa data yang digunakan adalah SEM (Structural Equation Modeling), dengan bantuan perangkat lunak LISREL (Linear Structural Relationship) 8.30, untuk mengetahui bentuk dan besar pengaruh antara variabel laten bebas, yaitu pelatihan, dengan variabel laten tidak bebas (terikat), yaitu produktivitas karyawan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/32833
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
F06rso.pdf
  Restricted Access
Full Text672.79 kBAdobe PDFView/Open
F06rso_abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract38.13 kBAdobe PDFView/Open
F06rso_abstract.ps
  Restricted Access
Postscript229.57 kBPostscriptView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.