Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/27334
Title: Simulasi Pergerakan Solut dengan Pendekatan Langkah Acak
Authors: Nugraha, Firman Mulya
Issue Date: 2010
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Pemahaman tentang pergerakan solut di dalam tanah sangat penting dalam mengelola berbagai masalah di bidang pertanian. Salah satu tantangan yang paling penting di dalam ilmu tanah dan hidrologi adalah bagaimana membuat suatu model dan simulasi yang akurat dari pergerakan solut di media berpori seperti tanah. Simulasi dan model ini dapat dibuat dengan model pergerakan solut melalui pendekatan langkah acak (random walk) yang diturunkan dari formula CDE (convection-dispersion equation). Tujuan dari penelitian adalah untuk memodelkan dan mensimulasikan pergerakan solut yang diharapkan akan memberikan manfaat dan akan mempermudah dalam mempelajari dampak dan pengaruh dari pergerakan solut di dalam tanah. Pada penelitian ini, pergerakan solut diasumsikan dalam keadaan miscible displacement. Media yang digunakan dalam keadaan jenuh yang dialiri larutan air yang stabil dengan aliran kecepatan dan kandungan air konstan. Pengaruh-pengaruh lainnya seperti jerapan dan serapan dianggap tidak ada. Data percobaan yang digunakan diturunkan dari data disertasi Wang (2002) untuk bahan perbandingan. Hasil yang didapatkan dari perbandingan nilai konsentrasi relatif model dengan nilai konsentrasi relatif data yang diuji menggunakan koefisien deterministik mendapatkan nilai 0.84. Nilai koefisien deterministik 0.84 menunjukan konsentrasi model dapat menggambarkan konsentrasi relatif data, serta terdapat hubungan yang erat antara konsentrasi data dan konsentrasi relatif model. Dengan demikian model langkah acak yang diturunkan dari formula CDE cukup baik untuk menduga hasil dari konsentrasi relatif data.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/27334
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
A10fmn_abstract.ps
  Restricted Access
Postscript9.81 MBPostscriptView/Open
A10fmn_abstract.pdf
  Restricted Access
abstract190.72 kBAdobe PDFView/Open
A10fmn.pdf
  Restricted Access
Full Text624.49 kBAdobe PDFView/Open
Cover A10fmn.pdf
  Restricted Access
Cover298.32 kBAdobe PDFView/Open
Bab I Pendahuluan A10fmn-3.pdf
  Restricted Access
Bab I295.62 kBAdobe PDFView/Open
Bab II Tipus A10fmn-4.pdf
  Restricted Access
Bab II398.32 kBAdobe PDFView/Open
Bab III Metode A10fmn-6.pdf
  Restricted Access
Bab III481.55 kBAdobe PDFView/Open
Bab IV Hasil A10fmn-7.pdf
  Restricted Access
Bab IV495.81 kBAdobe PDFView/Open
Bab V Kesimpulan A10fmn-8.pdf
  Restricted Access
Bab V286.37 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka A10fmn-9.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka343.62 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran A10fmn-10.pdf
  Restricted Access
Lampiran472.2 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.