Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/27267
Title: Analisis ekonomi kelembagaan pemasaran CPO Produksi P.T. Perkebunan Nusantara (PTPN), Kasus Kantor Pemasaran Bersama (KPB) Jakarta
Authors: Rindayati, Wiwiek
Siahaan, Hengky Games Jonatan
Issue Date: 2010
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Di zaman globalisasi, pembangunan ekonomi jangka panjang tidak selalu harus diarahkan pada sektor industri, tetapi dapat juga diarahkan pada sektor lain, seperti sektor pertanian. Salah satu sub sektor pertanian tersebut adalah perkebunan. Kelapa sawit sebagai tanaman penghasil minyak sawit (CPO) merupakan salah satu primadona tanaman perkebunan yang menjadi sumber penghasil devisa non migas bagi Indonesia. Di Indonesia sendiri terdapat 3 jenis pengusahaan perkebunan kelapa sawit yang nantinya diolah menjadi CPO, yaitu perkebunan rakyat, swasta dan negara (PTPN). Dalam pemasaran CPO, PTPN seluruh Indonesia yang terdiri dari PTPN I hingga PTPN XIV melakukan penjualan melalui suatu lembaga pemasaran gabungan yang bernama Kantor Pemasaran Bersama (KPB) PTPN yang berpusat di Jakarta. KPB PTPN berfungsi sebagai pelaksana teknis pemasaran komoditi perkebunan (termasuk CPO) hasil produksi P.T. Perkebunan Nusantara (PTPN). Pembentukan Kantor Pemasaran Bersama (KPB) ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam kegiatan penjualan, promosi, dan pengangkutan. Keberadaan Kantor Pemasaran Bersama (KPB) PTPN diharapkan dapat menggabungkan kekuatan dari seluruh perkebunan besar negara yang ada sehingga memudahkan melakukan penetrasi pasar, memperluas pasar serta memperkuat posisi tawar produsen dalam negosiasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa keberadaan Kantor Pemasaran Bersama (KPB) PTPN Jakarta ini terkait dengan bagaimana struktur kelembagaan dan saluran tataniaga pemasarannya, bagaimana fungsi (fungsi pertukaran, fungsi fisik dan fungsi fasilitas) dan kinerjanya, bagaimana struktur pasar yang terbentuk (monopoli, persaingan sempurna, dll) dan perilakunya (praktek jual beli, sistem pembayaran, dll), bagaimana analisis fleksibilitas transmisi harga serta analisis keterpaduan pasarnya terhadap pasar internasional (luar negeri) yang pada akhirnya menunjukkan seberapa efisien kinerja Kantor Pemasaran Bersama (KPB) P.T. Perkebunan Nusantara (PTPN) Jakarta ini.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/27267
Appears in Collections:UT - Economics and Development Studies

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
H10hga_abstract.pdf
  Restricted Access
Abstract135.91 kBAdobe PDFView/Open
H10hga_abstract.ps
  Restricted Access
PostScript251.9 kBPostscriptView/Open
H10hga.pdf
  Restricted Access
Full Text1.53 MBAdobe PDFView/Open
Cover H10hga.pdf
  Restricted Access
Cover290.3 kBAdobe PDFView/Open
Bab I Pendahuluan H10hga-3.pdf
  Restricted Access
Bab I 432.84 kBAdobe PDFView/Open
Bab II Tinpus H10hga-4.pdf
  Restricted Access
Bab II387.23 kBAdobe PDFView/Open
Bab III Metodologi H10hga-5.pdf
  Restricted Access
Bab III464.13 kBAdobe PDFView/Open
Bab IV Gambaran umum H10hga-6.pdf
  Restricted Access
Bab IV416.12 kBAdobe PDFView/Open
Bab V Hasil H10hga-7.pdf
  Restricted Access
Bab V633.47 kBAdobe PDFView/Open
Bab VI Kesimpulan H10hga-8.pdf
  Restricted Access
Bab VI312.27 kBAdobe PDFView/Open
Daftar Pustaka H10hga-9.pdf
  Restricted Access
Daftar Pustaka291.95 kBAdobe PDFView/Open
Lampiran H10hga-10.pdf
  Restricted Access
Lampiran700.41 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.