Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/20447
Title: Detoksifikasi Bungkil Jarak Pagar (Jatropha curcas L.) dengan Pelarut Organik dan Gelombang Mikro
Authors: Bunasor, Tati K.
Setyaningsih, Dwi
Putra, Samuel Cahyadi
Issue Date: 2009
Publisher: IPB (Bogor Agricultural University)
Abstract: Bungkil biji jarak pagar (Jatropha curcas L.) merupakan produk sampingan yang dihasilkan dari proses ekstraksi biji jarak pagar untuk memproduksi minyak jarak (jatropha oil). Bungkil biji jarak mengandung 24,80% protein dan 18,17% lemak. Kandungan protein dan lemak yang tinggi membuat bungkil jarak potensial dijadikan sebagai pakan ternak, namun biji jarak memiliki kadar serat 35,95% dan lignin 24,61% serta mengandung racun. Racun yang terdapat dalam bungkil biji jarak diantaranya phorbolester dan lektin atau curcin yang dapat menghambat pertumbuhan dan menyebabkan kematian pada ternak dalam waktu singkat. Penelitian ini bertujuan untuk mendetoksifikasi bungkil jarak pagar. Penelitian diawali dengan melakukan analisis proksimat. Sebagian bungkil biji jarak direndam dengan pelarut aseton teknis dan sebagian lainnya dengan menggunakan heksan teknis. Perendaman dilakukan dengan perbandingan 1:4 selama 36 jam, kemudian dibilas dengan metanol 92% sebanyak 4 kali. Bungkil biji jarak pagar kemudian dipanaskan dengan microwave selama 3 dan 5 menit dengan power level 30% dan 50%. Kadar racun lektin yang terdapat dalam bungkil jarak pagar diukur dengan analisis lektin terhadap contoh bungkil jarak pagar sebelum dan setelah detoksifikasi.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/20447
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F09scp.pdf370.12 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.