Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/164475
Title: Nilai Anak dan Perilaku Investasi Orangtua terhadap Anak Usia Prasekolah di Desa dan Kota
Authors: Hartoyo
Mardiana
Issue Date: 2014
Publisher: IPB University
Abstract: Pengembangan kualitas SDM ditentukan oleh kualitas anak sebagai sumber investasi masa depan. Tujuan dari penelitian ini adalah menganalisis nilai anak dan perilaku investasi orangtua terhadap anak usia prasekolah di desa dan kota. Contoh dari penelitian ini adalah 60 keluarga yang memiliki anak terakhir usia prasekolah. Penarikan contoh dilakukan dengan metode stratified random sampling berdasarkan kesejahteraan keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara konsep nilai anak di desa dan kota. Sebaliknya, terdapat perbedaan yang signifikan perilaku invetasi orangtua terhadap anak di desa dan kota. Skor perilaku investasi orangtua terhadap anaknya lebih tinggi di kota daripada di desa. Persepsi ayah dan ibu terkait nilai anak berpengaruh signifikan terhadap perilaku investasi anak baik di desa maupun di kota. Demikian juga, status kesejahteraan berpengaruh signifikan terhadap nilai anak dan investasi anak di desa maupun di kota.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/164475
Appears in Collections:UT - Family and Consumer Sciences

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
I14mar.pdf
  Restricted Access
Fulltext12.59 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.