Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/159487
Title: Formulasi Bacillus spp. dari Ekstrak Ikan Lele Dumbo dan Daun Kelor untuk Pengendalian Sclerotium rolfsii pada Tanaman Kedelai
Other Titles: Formulation Bacillus spp. from Extract of Africa Catfish and Moringa Leaves for the Control of Sclerotium rolfsii in Soybean
Authors: Giyanto
Mutaqin, Kikin Hamzah
Anisah, Nur
Issue Date: 2024
Publisher: IPB University
Abstract: Kedelai adalah komoditas pangan penting di Indonesia, tetapi produksinya masih kurang, sehingga perlu melakukan impor. Rendahnya produktivitas disebabkan oleh patogen Sclerotium rolfsii. Pengendalian dapat dilakukan dengan agens hayati Bacillus spp., sementara hidrolisis protein dari ikan lele dumbo dan daun kelor dapat meningkatkan efektivitas mikroorganisme dan nutrisi tanaman. Penelitian ini bertujuan mengetahui keefektifan formulasi Bacillus spp. dari hidrolisis protein ikan lele dumbo dan daun kelor untuk pengendalian S. rolfsii. Metode penelitian meliputi penyediaan isolat S. rolfsii dan Bacillus spp., uji potensi Bacillus spp. sebagai agens hayati secara in vitro, pembuatan hidrolisat protein dari ikan lele dumbo dan daun kelor, serta pengujian efektivitas formulasi Bacillus spp. dengan hidrolisat protein untuk mengendalikan S. rolfsii dan meningkatkan pertumbuhan kedelai secara in vivo. Hasil penelitian menunjukkan isolat S. rolfsii ditumbuhkan pada media PDA dengan karakterisasi makroskopis dan mikroskopis. Terdapat 32 isolat Bacillus spp. dengan morfologi berwarna putih dan kekuningan, serta termasuk bakteri Gram positif. Dari uji potensi in vitro, lima isolat terbaik yaitu A1. Akr. 45, Bacillus subtilis strain A1. Akr. 46, R2.23, R2.83, dan R2.57. Hidrolisat protein ikan lele dumbo berwarna merah muda kekuningan, sementara hidrolisat daun kelor berwarna hijau tua kecoklatan. Isolat R2.83 paling efektif dalam mengendalikan S. rolfsii dan meningkatkan pertumbuhan kedelai.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/159487
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
cover_A3401201015_467f2469daea41f8a883fc05744d6aa8.pdfCover1.25 MBAdobe PDFView/Open
fulltext_A3401201015_ce356fe7ea664f9c8b066d27d76daf6a.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.23 MBAdobe PDFView/Open
lampiran_A3401201015_4cdd1e281af04d8a9b12eff9e12ed503.pdf
  Restricted Access
Lampiran417.89 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.