Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/156723
Title: Pengembangan Media Edukasi Mia-card serta Dampaknya terhadap Pengetahuan dan Sikap terkait Anemia pada Remaja Putri
Other Titles: The Development of Mia-card Education Media and Its Impact on Knowledge and Attitudes Related to Anemia in Adolescent Girls
Authors: Martianto, Drajat
Rachman, Purnawati Hustina
Syahuda
Issue Date: 2024
Publisher: IPB University
Abstract: Salah satu upaya untuk menurunkan kasus anemia adalah memberikan edukasi gizi menggunakan media pada remaja putri untuk meningkatkan pengetahuan, memengaruhi sikap, dan mengubah perilaku, sehingga diperlukan media yang efektif agar tujuan tersebut tercapai. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media Mia-card melalui focus grup discussion, menganalisis dampaknya terhadap pengetahuan dan sikap, serta tingkat penerimaannnya. Desain penelitian menggunakan mixed method berupa focus grup discussion dan quasy experimental study dengan pre-test post-test control group yang dilaksanakan pada bulan Mei-Juni 2024 di SMPN 3 dan SMPN 33. Subjek penelitian intervensi sebanyak 48 siswi kelas VIII yang terbagi menjadi dua kelompok penelitian. Kelompok kontrol diberikan leaflet, sedangkan kelompok intervensi dengan Mia-card. Hasil FGD didapatkan model media Mia-card yang sesuai dengan karakteristik subjek terlihat pada enam aspek. Hasil uji beda menunjukkan perbedaan yang signifikan pengetahuan dan sikap antara sebelum dengan setelah intervensi pada kedua kelompok penelitian, serta antara kelompok kontrol dengan kelompok intervensi saat sebelum dan sesudah intervensi (p<0,05). Hasil uji korelasi menunjukkan hubungan yang signifikan antara pengetahuan dengan sikap setelah intervensi pada kelompok kontrol (p<0,05). Namun, tidak terdapat hubungan yang signifikan saat sebelum intervensi pada kedua kelompok penelitian dan setelah intervensi pada kelompok intervensi (p>0,05). Mayoritas subjek penelitian intervensi sangat menyukai Mia-card (54,2%).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/156723
Appears in Collections:UT - Nutrition Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
cover_I1401201102_7c9c8266a54a4c4da6278e71df495293.pdfCover892.88 kBAdobe PDFView/Open
fulltext_I1401201102_f280c9a2fde849aaba5fb9bb9f970195.pdf
  Restricted Access
Fulltext2.52 MBAdobe PDFView/Open
lampiran_I1401201102_f6c9e5fad4944ee191124f0f0fd43d17.pdf
  Restricted Access
Lampiran721.31 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.