Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/153166
Title: Model Prediksi Keparahan Penyakit Hawar Daun Bakteri berbasis Citra Multispektral dan Faktor Lingkungan pada Tanaman Padi
Other Titles: Severity Prediction Model for Bacterial Leaf Blight based on Multispectral Imagery and Enviromental Factors in Rice Plants
Authors: Nurmanysah, Ali
Giyanto
Iskandar, Wahyu
Huriyah, Zahrotul
Issue Date: 4-Jul-2024
Publisher: IPB University
Abstract: Penyakit hawar daun bakteri (HDB) menjadi salah satu penyakit penting tanaman padi yang diakibatkan oleh Xanthomonas oryzae pv. oryzae. Kerusakan akibat penyakit HDB ini mengakibatkan kehilangan hasil mencapai 50% sehingga perlu dilakukan pencegahan berupa pengendalian preventif yang memerhatikan faktor lingkungan. Besarnya pengaruh faktor lingkungan dapat diperkirakan melalui pemodelan dengan analisis regresi linier berganda. Penelitian ini bertujuan membangun model prediksi keparahan penyakit HDB berbasis citra multispektral dan faktor lingkungan. Model disusun dengan memasukkan 7 variabel penjelas yang meliputi Normalized Difference Vegetation Index (NDVI), umur tanaman, suhu udara, kelembapan udara relatif, lahan basah, lahan kering, dan varietas tanaman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh variabel penjelas memiliki pengaruh yang nyata terhadap keparahan penyakit HDB dengan nilai koefisien determinasi (R2 ) sebesar 0,9157 atau 91,57%. Seluruh variabel penjelas kecuali umur tanaman menunjukkan hubungan yang berbanding terbalik dengan keparahan penyakit HDB. Model yang telah disusun menunjukkan nilai Root Mean Squared Error (RMSE) sebesar 0,6008 dan Mean Absolute Error (MAE) sebesar 0,4579 sehingga layak digunakan sebagai model prediksi keparahan penyakit HDB.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/153166
Appears in Collections:UT - Plant Protection

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Full text.pdf
  Restricted Access
Full text2.64 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran.pdf
  Restricted Access
Lampiran823.7 kBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.