Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152752
Title: Analisis Kualitas Air Pasca Serangan Penyakit Ice-ice. Studi Kasus Budidaya Rumput Laut di Pulau Panggang Wilayah Administrasi Pulau Seribu
Other Titles: Analysis of Water Quality After Ice-Ice Disease Outbreak. Case Study of Seaweed Cultivation in Pulau Panggang, Kepulauan Seribu Administrative Region
Authors: Supriyono, Eddy
Nirmala, Kukuh
Nasrudy, Fadil Muhammad
Issue Date: 2024
Publisher: IPB University
Citation: -
Abstract: Indonesia merupakan produsen dan exportir bahan baku karaginan iota dengan proporsi lebih dari 50%. Meski begitu, berdasarkan laporan terakhir oleh KKP tahun 2022, produksi rumput laut di Indonesia yang menjadi bahan baku karaginan ini mengalami penurunan sebesar 2,53% sejak tahun 2018. Hal ini terjadi di tengah meningkatnya permintaan pasar. Pulau Seribu pernah menjadi sentra produksi rumput laut di Indonesia pada awal pengenalan rumput laut jenis ini. Hanya saja produksi rumput laut di kawasan ini telah mengalami penurunan lebih dari 90%. Penyakit ice-ice diperkirakan menjadi salah satu penyebab masifnya penurunan produksi ini. Pada penelitian ini, penulis ingin melakukan analisis kualitas air pada Kawasan Budidaya Rumput Laut Pulau Panggang, Kabupaten Pulau Seribu pasca serangan penyakit ice-ice. Metode yang digunakan adalah melakukan uji terhadap beberapa parameter kualitas air pada lokasi budidaya diantaranya, pH, salinitas, suhu, oksigen terlarut, alkalinitas, ammonia, nitrit, nitrat, dan fosfat (dalam bentuk ortofosfat). Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai ammonia pasca serangan berada pada nilai yang kurang sesuai pada beberapa titik. Sedangkan nilai konsentrasi fosfat pada saat tersebut berada pada nilai yang tidak sesuai. Penelitian lanjutan perlu dilakukan untuk mengetahui hubungan yang antara ketersediaan nutrisi pada perairan dengan pertumbuhan dan resistensi rumput laut terhadap penyakit ice-ice untuk mengetahui kondisi optimal pada pertumbuhan rumput laut.
Indonesia holds a preeminent position as the world's primary producer of raw material iota carrageenan, contributing to over half of the global output. However, a concerning trend has been observed a 2.53% decline in the country's seaweed production since 2018. This decline occurred despite a high demand from market. Notably, Seribu Island region, previously renowned for its seaweed production, has witnessed a decline of over 90% in production. This decline is purportedly attributed to the outbreak of ice-ice disease. To shed light on this matter, the present research endeavors to assess the water quality in the seaweed cultivation areas of Panggang Island, following an ice-ice disease outbreak. The research methodology employed involves the examination of various water quality parameters, including pH, salinity, temperature, dissolved oxygen, alkalinity, ammonia, nitrite, nitrate, and phosphate (orthophosphate). The research findings indicate that the ammonia levels were relatively suitable after the ice-ice disease outbreak; however, the phosphate levels were found to be below the threshold considered conducive for seaweed cultivation. Consequently, this study suggests the need for an investigation into the nutrient composition in the water and its correlation with seaweed growth and resistance to ice-ice disease to comprehend the optimal conditions for seaweed cultivation effectively.
Description: salah satu pendekatan untuk memahami penyakit ice-ice pada budidaya rumput laut. berisi beberapa saran mengenai arah penelitian ataupun saran pengembangan mengenai apa yang harus dilakukan untuk mengatasi penyakit ice-ice
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152752
Appears in Collections:UT - Aquaculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover_Fadil Muhammad Nasrudy_C14170017.pdfCover343.38 kBAdobe PDFView/Open
Fadil Muhammad Nasrudy_C14170017.pdf
  Restricted Access
Fulltext5.34 MBAdobe PDFView/Open
Lampiran_Fadil Muhammad Nasrudy_C14170017.pdf
  Restricted Access
Lampiran1.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.