Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152666
Title: Analisis Persepsi, Preferensi, dan Kesediaan Membayar Petani Hortikultura Terhadap Nano Biopestisida
Authors: Utami, Anisa
Adiana, Dilla
Issue Date: 2024
Publisher: IPB University
Abstract: Nano biopestisida adalah produk inovasi terbaru yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas tanaman hortikultura dengan lebih ramah lingkungan dan aman bagi kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis persepsi, preferensi, dan kesediaan membayar petani hortikultura terhadap nano biopestisida. Jumlah responden pada penelitian ini yaitu 50 orang petani. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif, analisis konjoin, dan Contingent Valuation Methods (CVM). Hasil penelitian menunjukkan bahwa petani sudah memiliki persepsi yang positif terhadap nano biopestisida dan berpeluang besar untuk diadopsi. Kombinasi atribut yang disukai petani yaitu produk yang mudah larut, beraroma wangi segar, kemasan jerigen, ukuran 500 ml, harga yang lebih murah dari pestisida biasa, memiliki klaim ramah lingkungan dan kesehatan, dan ada sertifikasi organik. Sedangkan atribut yang menjadi pertimbangan utama petani yaitu harga, klaim ramah lingkungan dan kesehatan, sertifikasi organik, dan aroma. Petani juga bersedia membayar lebih nano biopestisida sebesar Rp 59.000 untuk ukuran kemasan 500 ml. Kata kunci : kesediaan membayar, nano biopestisida, persepsi, preferensi
Nano biopesticide is an innovative product designed to increase the productivity of horticultural crops by being more environmentally friendly and safe for health. This research aims to analyze farmers' perceptions, preferences and willingness to pay for nano biopesticides at horticultural sector. The number of respondent farmers is 50 people. The analytical methods used are descriptive analysis, conjoint analysis, and Contingent Valuation Methods (CVM). The research results show that farmers have a positive perception on nano biopesticide and have a big chance of being adopted. The combination of attributes that farmers like is a product that dissolves easily, has a fresh aroma, jerry can packaging, 500 ml size, a price that is cheaper than ordinary pesticides, has environmental and health friendly claims, and has organic certification. Meanwhile, the attributes that are the main consideration for farmers are price, environmental and health friendly claims, organic certification, and aroma. Farmers are also willing to pay more for nano biopesticide of IDR 59,000 for a 500 ml packaging size. Keywords: nano biopesticides, perception, preference, willingness to pay
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152666
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Skripsi Dilla Wahyu Adiana (H3401201037).pdf
  Restricted Access
Fullteks9.6 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.