Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152540
Title: Analisis permintaan konsumen terhadap produk daging sapi segar di pasar swalayan Hero : Studi kasus
Authors: Ismail, Ahyar
Rindayati, Wiwiek
Balukh, Juniarny Glory Medanthom
Issue Date: 1999
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini berlokasi di Pasar Swalayan Hero, yaitu di Hero Internusa Bogor, Hero Pajajaran Bogor, dan Hero Gatot Subroto Jakarta. Waktu pelaksanaan penelitian ini dari pertengahan bulan April sampai pertengahan bulan Mei 1999. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Mengidentifikasi karakteristik konsumen yang berbelanja produk daging sapi segar di Pasar swalayan Hero, (2) Mempelajari faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan konsumen terhadap produk daging sapi segar di Pasar Swalayan Hero, (3) Mengukur elastisitas permintaan produk daging sapi segar di Pasar Swalayan Hero terhadap perubahan harga dan pendapatan konsumen. Pengumpulan data dilakukan secara accidental sampling dan purposive sampling, dengan menyebarkan kuesioner kepada 20 responden untuk setiap lokasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif, analisis regresi linier berganda (dengan menggunakan 2 model yaitu model fungsi linier dan fungsi Cobb Douglas namun dalam membahas permasalahan akan diambil satu model terbaik dengan melakukan perbandingan terhadap nilai R², D², thit, dan Fhit), serta melakukan pendugaan elastisitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsumen daging sapi segar di Pasar Swalayan Hero umumnya berasal dari kelas menengah ke atas yang rata-rata tingkat pendapatannya lebih dari Rp 2 juta per bulan, dan para konsumen ini sangat memperhatikan kualitas barang dan kenyamanan berbelanja dan umumnya mereka adalah pelanggan setia Hero.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152540
Appears in Collections:UT - Agribusiness

Files in This Item:
File SizeFormat 
D99JGM.pdf
  Restricted Access
10.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.