Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152242
Title: Uji berbagai kondisi lingkungan selama simulasi pengangkutan tanaman Dracaena godseffiana 'Florida Beauty'
Authors: Setyati H., Sri
Krisantini
Sutjahjo, Josaphat Budi
Issue Date: 1995
Publisher: IPB University
Abstract: Percobaan ini berlangsung mulai bulan Juli 1994 hingga Januari 1995 di laboratorium PT Aneka Gas Industri Jakarta Pusat dan di Robby and Kerst Plant Nursery Gadog-Bogor. Tujuan percobaan ini adalah untuk mencari media terbaik selama simulasi pengangkutan dan mengetahui pengaruh pemberian penyerap etilen (KMnO4), dan pemberian hormon tumbuh (Kinetin) terhadap pertumbuhan dan kualitas tanaman Dracaena godseffiana 'Florida Beauty'. Alasan pelaksanaannya adalah selain peraturan ekspor internasional mengharuskan penggunaan media non- tanah dalam wadah tanaman yang akan diekspor sehingga perlu dipikirkan bebera- pa alternatif bahan media pengganti tanah selama pengangkutan, juga kerusakan tanaman akibat kondisi yang tidak optimum selama masa pengangkutan masih tinggi. Kerusakan ini terutama disebabkan suhu terlalu tinggi dalam periode yang berkepanjangan, kurangnya cahaya matahari, dan kadar etilen yang meningkat dalam container selama masa pengangkutan. Percobaan ini dilakukan di dalam cool storage berukuran 0.6 m (1) x 1 m (p) x 1.5 m (t) yang bersuhu 13-15°C dan RH 85-90%.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152242
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A95JBS.pdf
  Restricted Access
8.91 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.