Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152181
Title: Pengaruh perbedaan kadar air pakan buatan terhadap komposisi dan deposisi komponen tubuh pada larva ulat sutra bombyx mori (lepidoptera : bombycidae) instar v
Authors: Ekastuti, Damiana Rita
Efrizanti
Issue Date: 1999
Publisher: IPB University
Abstract: Pertumbuhan larva ulat sutera dipengaruhi oleh kandungan air yang ada dalam pakan (Martin dan Van't Hoff, 1987; Paul, et al., 1992). Sumber air utama pada ulat diperoleh dari kandungan air pakan (Martin dan Van't Hoff, 1987). Rendahnya kadar air pakan menyebabkan rendahnya pertumbuhan (Martin dan Van't Hoff, 1987; Paul, et al., 1992; Subandini, 1999; Ekastuti, 1999) karena tingginya katabolisme (Martin dan Van't Hoff, 1987; Ekastuti, 1999) untuk membentuk air baru. Katabolisme juga meningkat pada kadar air pakan yang tinggi untuk menghasilkan energi guna pembuangan kelebihan air (Anggraini, 1997; Ekastuti, 1999). Pada reaksi katabolisme yang dirombak adalah bahan-bahan organik yang ada dalam tubuh (Wigglesworth, 1974). Oleh karena itu diduga kadar air pakan buatan berpengaruh terhadap komposisi dan deposisi komponen tubuh larva ulat sutera. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh perbedaan kadar air pakan buatan terhadap komposisi tubuh dan deposisi komponen tubuh larva ulat sutera instar V yang berpengaruh terhadap pembentukan kokon. Penelitian dilakukan dengan menggunakan rancangan acak lengkap yang terdiri dari lima perlakuan perbedaan kadar air pakan (60%,65%,70%, 75%, 80%) dengan lima ulangan, masing-masing ulangan diwakili oleh 50 larva awal instar V. Pada awal instar V diambil contoh 300 larva, dianalisa proksimat untuk mengetahui kadar air dan bahan kering awal instar V. Pakan yang diberikan adalah pakan buatan (Ekastuti, et al., 1997), pemberian pakan dilakukan dua kali sehari yaitu pagi dan sore, pada saat pemberian pakan pagi hari wadah larva diganti dan dibersihkan dari feses dan sisa pakan sehari sebelumnya. Setiap hari jumlah larva dihitung dan yang mati dikeluarkan dari populasi. Pada akhir instar larva ditimbang dan dimasukan kedalam freezer untuk kemudian dilakukan analisa proksimat. Parameter yang diukur dalam penelitian ini meliputi bobot badan larva akhir instar V, kandungan komponen tubuh, massa komponen tubuh dan penambahan massa komponen tubuh. Analisa proksimat larva ulat dilakukan di Balitnak Ciawi Bogor, dan data yang diperoleh diolah dengan dengan menggunakan program Statistic Analytical System (SAS) untuk ANOVA dan uji beda nyata terkecil Waller-Duncan (Susetyo, 1992). Hasil yang didapat dari penelitian ini adalah kadar air pakan berpengaruh sangat nyata terhadap bobot badan akhir instar (p<0.01), dimana massa yang paling tinggi diperoleh pada larva dengan kadar air pakan 70% yaitu 1748,0 mg/larva. Kadar air pakan berpengaruh sangat nyata (p<0.01) terhadap kandungan air tubuh larva. Peningkatan kadar air pakan dari 60% sampai 80% menyebabkan peningkatan kadar air tubuh berturut-turut 76,872%; 78,680%; 78,924%; 81,686%; dan 85,860%. Kadar air pakan tidak berpengaruh nyata (p>0.05) terhadap persentase protein, lemak dan karbohidrat. Kadar air pakan berpengaruh nyata terhadap massa protein dan lemak pada akhir instar V (p<0.01). Protein tertinggi pada kadar air pakan 70% yaitu 262.08 mg/larva dan nilai yang terendah diperoleh pada kadar air pakan 80% yaitu 149.26 mg/larva. Perbedaan kadar air pakan juga berpengaruh nyata terhadap komponen lemak tubuh (p<0.01), dimana nilai yang tertinggi dicapai pada kadar air pakan 70% yaitu 65.91 mg/larva dan nilai yang terendah pada kadar air pakan 80% yaitu 30.51 mg/larva. Kadar air pakan berpengaruh sangat nyata terhadap deposisi air, protein, karbohidrat dan lemak (p<0.01)….
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152181
Appears in Collections:UT - Veterinary Clinic Reproduction and Pathology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B99efr.pdf
  Restricted Access
6.34 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.