Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152007
Title: Pengaruh pemberian pupuk pelengkap cair terhadap komponen hasil dan viabilitas benih ketimun (Cucumis sativus L.)
Authors: Mugnisyah, Wahju Qamara
Toni, Hendri
Issue Date: 1994
Publisher: IPB University
Abstract: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk pelengkap cair (PPC) terhadap komponen hasil dan viabilitas benih ketimun yang dihasilkan. Percobaan dilaksanakan di rumah plastik dan Laboratorium Ilmu dan Teknologi Benih, mulai bulan Februari sampai bulan Mei 1993. Rancangan lingkungan yang digunakan adalah rancangan acak lengkap. Setiap perlakuan diulang tiga kali dan setiap ulangan terdiri dari dua tanaman contoh. Sebagai perlakuan adalah PPC yang terdiri dari: kontrol, Supermes, Metalik, HB 101, Nutra Phos, Bayfolan, Petrovita, dan Greenzit. Bahan percobaan yang digunakan adalah benih ketimun varietas lokal Darmaga. Benih langsung ditanam dalam kantung plastik hitam (sebagai pot) dengan media tanamnya berupa campuran pupuk kandang dan tanah 1: 2 (berdasarkan bobot). Satu pot merupakan satu ulangan dan pada setiap pot terdapat dua tanaman contoh. Perlakuan PPC diberikan saat tanaman berumur 14, 21, 28, 35, dan 42 HST dengan konsentrasi yang digunakan disesuaikan dengan rekomendasi masing-masing jenis PPC (pabrik).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/152007
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A94HTO.pdf
  Restricted Access
1.77 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.