Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151977
Title: Analisis pengembangan usaha pemanfaatan limbah bonggol jagung menjadi produk kerajinan multiguna (studi kasus pada UKM Bonggol Jagung Craft)
Authors: Ratna
Dewi, Farida
Prihardika, Eka
Issue Date: 2012
Publisher: IPB University
Abstract: Bonggol jagung atau janggol dalam bahasa Jawa merupakan salah satu limbah pertanian hasil panen jagung yang belum dimanfaatkan sepenuhnya. Menurut data Badan Pusat Statistik (BPS) Indonesia, limbah bonggol jagung secara produktivitas per hektar menduduki tempat terendah dibandingkan limbah pertanian lainnya yaitu hanya sebesar 45,65 Ku/Ha. Tetapi karena areal tanaman jagung yang cukup luas dan umur tanamannya relatif pendek (75-120 hari setelah masa tanam) sehingga panen bisa diperoleh beberapa kali dalam setahun sehingga hasil produksi dan total limbahnya cukup berimbang dengan limbah pertanian lainnya. Sisa pengolahan industri pertanian pada jagung akan menghasilkan limbah berupa bonggol jagung yang jumlahnya akan terus bertambah seiring dengan peningkatan kegiatan produksi. Peningkatan produksi pertanian dalam hal ini yaitu jagung harus disertai dengan usaha-usaha selanjutnya yang berupa pengelolaan, penyelamatan, dan pemanfaatan agar bahan buangan (limbah) bonggol jagung yang telah diproduksi tidak mengurangi estetika lingkungan ataupun tidak menyebabkan pencemaran lingkungan. Oleh karena itu, salah satu ide kreatif dalam mengurangi volume limbah bonggol jagung dan meningkatkan nilai tambahnya adalah dengan memanfaatkan limbah bonggol jagung untuk diubah menjadi produk kerajinan yang multiguna. UKM Bonggol Jagung Craft merupakan suatu UKM yang memproduksi produk kerajinan multiguna melalui pemanfaatan limbah bonggol jagung sehingga diharapkan mampu memberikan nilai tambah dan nilai ekonomis bagi masyarakat, karena pembuatan kerajinan limbah bonggol jagung ini dapat dilakukan dengan teknologi yang cukup sederhana, tenaga kerja relatif sedikit, dan modal investasi yang relatif kecil. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Menganalisis kelayakan pengembangan usaha pada Bonggol Jagung Craft ditinjau dari aspek pasar, aspek teknis, aspek manajemen, aspek sosial ekonomi, dan aspek lingkungan. (2) Menganalisis kelayakan pengembangan usaha pada Bonggol Jagung Craft dilihat dari sisi kriteria analisis NPV, IRR, Net B/C, PBP, R/C Ratio, ROI, dan BΕΡ. (3) Menganalisis tingkat kepekaan (sensitivitas) usaha pemanfaatan limbah bonggol jagung menjadi produk kerajinan multiguna pada Bonggol Jagung Craft apabila terjadi peningkatan total biaya (total cost), penurunan penjualan, serta kombinasi antara peningkatan total biaya (total cost) dengan penurunan penjualan Penelitian ini merupakan suatu studi kasus yang dilakukan di UKM Bonggol Jagung Craft. Metode pengolahan data dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif. Analisis secara kualitatif dilakukan dengan menganalisa aspek pasar, aspek teknis, aspek manajemen, aspek sosial ekonomi, dan aspek lingkungan. Sedangkan analisis secara kuantitatif dilakukan dengan menghitung kelayakan pengembangan usaha Bonggol Jagung Craft dari aspek finansialnya yaitu Net Present Value (NPV), Internal Rate Return (IRR), Net Benefit Cost Ratio (Net B/C), Payback Period (PBP), R/C Ratio, Return On Investment (ROI), serta analisis sensitivitas menggunakan alat bantu Microsoft Excel 2010.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151977
Appears in Collections:UT - Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
H12epr1.pdf
  Restricted Access
2.69 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.