Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151605
Title: Pemantauan Aktivitas Protease papain Selam Penyimpanan
Authors: Suhartono, Maggy T.
Martalena
Issue Date: 1989
Publisher: IPB University
Abstract: Penelitian ini bertujuan untuk memantau aktivitas protease dari papain kasar dan papain murni yang disimpan dengan penambahan senyawa pengawet/penstabil. Senyawa pengawet/penstabil yang digunakan adalah natrium bisulfit, sistein, buffer fosfat pH 7.0 berkonsentrasi 0.01 Μ. Getah pepaya yang disadap dari buah pepaya semakin berkurang jumlahnya dengan bertambahnya waktu penyadapan, semakin tua semakin rendah getah yang dihasilkannya. Getah yang dihasilkan pada penyadapan pertama 184 gr dan pada penyadapan keempat hanya 49 gram (pada 40 buah pepaya yang disadap). Getah pepaya dikeringkan dalam kabinet drier suhu 60 °C selama 6 jam. Getah kering ini disebut papain kasar, yang aktivitasnya beragam mulai dari 7.14 U/g sampai dengan 28.57 U/g bergantung kepada daerah dan waktu penyadapan. Aktivitas tertinggi (28.57 U/g) diperoleh dari daerah Bantar Kambing pada penyadapan ke-2. Sebagian papain kasar dimurnikan dengan menggunakan amonium sulfat padat pada tingkat kejenuhan 62.5 persen. Papain murni yang diperoleh sebagian dikeringkan dalam oven vakum suhu 45°C selama 4 jam. Papain murni ini menunjukkan aktivitas 32.96 U/g (Bantar Kambing-1) dan 56.54 U/g (Bantar Kambing-2). Pemurnian papain melalui protein dengan tahap-tahap pengendapan amonium sulfat menghasilkan kelipatan kemurnian 1.31 dan 1.29 (untuk papain murni) dan 1.46 (untuk papain murni kering). Papain kasar yang diambil dari Cibinong lebih baik disimpan dalam Na-bisulfit karena aktivitas proteasenya mencapai 62.48 U/g, sedangkan papain kasar yang diambil dari Bantar Kambing lebih baik disimpan dalam buffer fosfat dan sistein dengan aktivitas protease masing- masing 54.83 U/g dan 71.29 U/g. Ketiga papain kasar dapat disimpan dalam Na-bisulfit, buffer fosfat dan sistein karena aktivitas proteasenya berada dalam kisaran 20 70 U/g. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151605
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F89MAR3.pdf
  Restricted Access
15.17 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.