Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151509
Title: Analisis Kelayakan Tambahan Investasi Pada Perusahaan Kaleng Pt. Sinar Djajacan
Authors: Tanopruwito, Djoni
Suroso Arif Imam
Sugianto, Herry Wahjudi
Issue Date: 1996
Publisher: IPB University
Abstract: Perluasan Kapasitas merupakan salah satu dari keputusan strategis yang paling penting dihadapi oleh Perusahaan, baik diukur dari jumlah modal yang terlibat maupun dari kerumitan masalah pengambilan keputusan yang mengharuskan perusahaan untuk menjamin sumberdaya atas dasar prakiraan mengenai keadaan dimasa mendatang. PT. Sinar Djajacan, salah satu produsen kaleng kemas tinplate di Surabaya, pada saat ini telah melakukan penambahan investasi untuk perluasan kapasitas produksinya, dengan pertimbangan jumlah dan ragan permintaan kaleng tinplate yang diterima terus mengalami peningkatan. Namun demikian mengingat jumlah permintaan di masa mendatang sulit diduga secara pasti, maka didalam melakukan tambahan investasi ini diperlukan suatu masukan (input) berupa gambaran kedepan berikut analisis secara mendalam apakah tambahan investasi tersebut sebenarnya layak untuk dilaksanakan. Dalam setiap melakukan tambahan investasi, tentunya perusahaan mengharapkan agar kinerja yang telah ada sebelumnya akan dapat lebih ditingkatkan dengan adanya tambahan investasi bersangkutan. Oleh karenanya tujuan dari geladikarya ini adalah untuk menganalisis apakah tambahan investasi yang dilakukan oleh PT. Sinar Djajacan tersebut dapat memberikan keuntungan bagi perusahaan, dalam arti apakah tambahan investasi tersebut layak / feasible untuk dilaksanakan...........................................
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/151509
Appears in Collections:MT - Business

Files in This Item:
File SizeFormat 
R8HWS.pdf
  Restricted Access
3.04 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.