Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150787
Title: Analisis ikatan molekul miselium Jamur Tiram Putih dengan fourier transform infra-red (FTIR)
Authors: Irzaman
Kurniati, Mersi
Sonip, Abu
Issue Date: 2015
Publisher: IPB University
Abstract: Kualitas jamur tiram sangat bergantung pada kualitas bibit jamur tiram. Pembuatan bibit jamur tiram dalam penelitian ini meliputi pembuatan media potato dextrose agar (PDA), pembuatan bibit murni (F0), pembuatan bibit sebar (F1), dan pembuatan bibit tanam (F2). Proses sterilisasi pada pembuatan media potato dextrose agar (PDA) divariasikan menjadi tiga tingkat yaitu tingkat 1, tingkat 2, dan tingkat 3 dengan suhu 102 oC. Bibit tingkat 2 merupakan bibit yang baik dibanding bibit tingkat 1 dan 3. Hasil karakterisasi miselium dengan FTIR menunjukkan gugus fungsi C-N, C-O, C-H, C=O, N-H dan O-H. β-glukan teridentifikasi pada gugus fungsi C-O (900-1200) cm-1 dan protein ditunjukkan oleh gugus fungsi C-N (1180-1360) cm-1 dan N-H (1530-1640) cm-1 . Analisis ikatan molekul menunjukkan konstanta pegas yang mendekati literatur.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/150787
Appears in Collections:UT - Physics

Files in This Item:
File SizeFormat 
G15aso.pdf
  Restricted Access
5.7 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.