Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149846
Title: Optimasi isolasi natrium alginat dari Turbinaria conoides dengan menggunakan dua macam perlakuan asam (HCl dan H2SO4)
Authors: Suptijah, Pipih
Nitibaskara, Rudy R.
Anggadiredja, Jana
Wiwekaningtyas, Wahyu
Issue Date: 1994
Publisher: IPB University
Abstract: Secara umum, penelitian utama bertujuan mencari optimasi isolasi natrium alginat berdasarkan dua macam perlakuan asam yang berbeda, yaitu HCl dan H₂SO₄. Secara khusus bertujuan mencari optimasi konsentrasi NaOH untuk menghilangkan pengotor yang larut dalam basa dan mencari optimasai konsentrasi Na₂CO, untuk merubah asam alginat menjadi natrium alginat. Hasil isolasi natrium alginat diha- rapkan dapat memenuhi standar mutu yang telah ditetapkan dalam FCC (1981). Pada penelitian pendahuluan dilakukan pemilihan metode terbaik dalam isola- si natrium alginat dari metode A (Okazaki, 1974), B (Yani, 1988) dan C (Anggadi- redja, 1992). Metode A dan B ternyata memberikan hasil terbaik, sehingga kedua metode tersebut dimodifikasi untuk melihat suhu dan waktu ekstraksi. Dalam hal ini akan dilihat, suhu dan waktu. Konsentrasi Na₂CO, yang digunakan adalah pada taraf 1,81 % dengan suhu 60°C dan 64°C pada selang waktu 60 dan 90 menit. Kriteria metode terbaik didasarkan pada hasil identifikasi, analisa rendemen, kadar susut pengeringan dan viskositas. Berdasarkan hasil penelitian pendahuluan, pada penelitian utama ekstraksi dilakukan pada suhu 64 ± 2 °C selama 90 menit. Peneli- tian utama ditekankan pada pengoptimasian proses dengan pendekatan dua macam perlakuan asam HCl dan H₂SO₄. Kedua perlakuan asam ini digunakan pada prose- dur yang sama, dimana kedua asam tersebut akan mendapatkan perlakuan basa NaOH pada taraf perlakuan 0%, 0.25% dan 0.5%, dan perlakuan Na2CO3 pada taraf perlakuan 5%, 10%, 15%. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap pola faktorial dengan dua faktor, dimana NaOH sebagai faktor A dan Na₂CO, sebagai faktor B. Masing-masing faktor memiliki taraf dengan tiga ulangan. Perbandingan ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149846
Appears in Collections:UT - Aquaculture

Files in This Item:
File SizeFormat 
C94WWI.pdf
  Restricted Access
21.46 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.