Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149758
Title: Stek Pucuk Makadamia (Macadamia integrifolia Maiden & Betche) pada Berbagai Media Tanam dan Zat Pengatur Tumbuh.
Authors: Supriyanto
Surya, Muhammad Imam
Auliyai, Brian
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Makadamia (Macadamia integrifolia Maiden & Betche) termasuk dalam famili Proteaceae, berasal dari Australia. Biji makadamia bernilai ekonomi tinggi dan memiliki potensi sebagai jenis pilihan untuk Gerakan Nasional Pemulihan Daerah Aliran Sungai (GNPDAS) dengan pola tanam agroforestry. Permasalahan utama pengembangan makadamia adalah pertumbuhannya yang lambat dan terbatasnya ketersediaan benih unggul. Stek pucuk menjadi salah satu alternatif untuk penyediaan bibit makadamia dengan waktu lebih singkat dan mendapat jaminan kualitas tanaman sama dengan induknya serta memiliki masa berbuah lebih cepat dibandingkan dengan pohon dari benih. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh media tanam (kokopit:zeolit, pasir:kompos, dan kokopit:sekam padi) serta berbagai ZPT (IBA, Rootone-F, dan larutan bawang merah) terhadap keberhasilan stek pucuk makadamia. Pertumbuhan dan perkembangan stek pucuk diamati selama 18 minggu. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan interaksi media tanam pasir:kompos 1:1 (v/v) dan ZPT IBA 3000 ppm merupakan kombinasi yang baik dalam menghasilkan persentase stek berakar (66.7%), jumlah akar terbanyak (10 helai) dan jumlah daun terbanyak (6 helai).
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149758
Appears in Collections:UT - Silviculture

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Skripsi Brian Auliyai_Makadamia E44160006 8 des - BRIAN AULIYAI IPB.pdf
  Restricted Access
Fulltext4.52 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.