Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149017
Title: Pengukuran efisiensi tataruang sistem angkutan tebu dan sistem suplai pupuk di wilayah kerja pabrik gula redjosarie PTP XX, Magetan, Jawa Timur suatu pendekatan linier programming transportasi
Authors: Nasoetion, Lutfi I
Rustiadi, Ernan
Aji, Naba
Issue Date: 1990
Publisher: IPB University
Abstract: Pengelolaan produksi tebu di wilayah kerja Pabrik Gula Redjosarie PTP XX, Magetan, Jawa Timur pada kondisi saat ini belum mencapai taraf optimal. Hal ini disebabkan oleh beberapa kendala yang saling terkait, diantaranya kendala dalam bidang budidaya, bidang pasca panen dan bidang pengolahan. Bidang budidaya berkaitan erat dengan sistem penyediaan faktor produksi, terutama pupuk. Sedangkan bidang pasca panen berkaitan erat dengan kehilangan gula selama proses pengangkutan tebu. Usaha untuk mendukung keberhasilan peningkatan produksi gula, salah satunya adalah dengan mengefisienkan sistem tataruang angkutan tebu dan sistem distribusi pupuk. Yaitu dengan usaha menyalurkan sumberdaya yang ada seoptimal mungkin dengan biaya angkutan yang minimal. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan penggunaan sumberdaya dalam rangka meminimalkan biaya transportasi dengan memperhatikan aspek biaya angkutan, jumlah sumberdaya yang diangkut, dan sistem distribusi. Aspek tersebut kemudian disusun ke dalam suatu sistem tataruang transportasi. Penelitian ini juga ingin membandingkan jalur perencanaan hasil analisis linier programming dengan realisasi sehingga diperoleh total biaya transportasi yang masih dapat dihemat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/149017
Appears in Collections:UT - Soil Science and Land Resources

Files in This Item:
File SizeFormat 
A90NAJ.pdf
  Restricted Access
28.23 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.