Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/148471
Title: Analisis hasil tangkapan per satuan upaya dan pola musim penangkapan udang jerbung (Penaeus spp) di perairan Kabupaten Cirebon Jawa Barat
Authors: Monintja, Daniel R.
Zulkarnain
Setiadi, Dadi Moch.
Issue Date: 1999
Publisher: IPB University
Abstract: Udang merupakan salah satu komoditi ekspor utama diantara ekspor hasil perikanan lainnya yang bisa memberikan kehidupan yang lebih baik bagi rakyat banyak dan menghasilkan devisa negara. Salah satu primadona mata perdagangan komoditi ekspor perikanan udang adalah udang jerbung (Penaeus merguiensis de Man). Penelitian ini mempunyai tujuan yaitu untuk mengetahui hasil tangkapan (catch) dan upaya penangkapan (effort) serta hasil tangkapan per satuan upaya penangkapan (CPUE) terhadap udang jerbung di perairan kabupaten Cirebon, menduga potensi lestari maksimum (MSY) guna menduga kelimpahan udang jerbung dan mengetahui upaya optimum serta mengetahui pola musim penangkapan udang jerbung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan melakukan observasi langsung ke lapangan guna mengumpulkan data primer, serta mengambil data-data yang sudah ada sebagai data sekunder. Metode analisis yang digunakan adalah metode surplus produksi untuk mengetahui hasil tangkapan per satuan upaya yang pada akhirnya dapat menduga potensi lestari maksimum dan upaya optimum. Sedangkan untuk mengetahui pola musim penangkapan digunakan teknik analisis deret waktu dengan metode rata-rata bergerak (moving average). ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/148471
Appears in Collections:UT - Marine Science And Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C99dms.pdf
  Restricted Access
19.02 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.