Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147775
Title: Prakiraan, analisis potensi dan permasalahan pengembangan ekspor komoditi minyak sawit (CPO) Indonesia
Authors: Irawadi
Nasirwan
Issue Date: 1990
Publisher: IPB University
Abstract: Perkembangan pesat luas areal perkebunan kelapa sawit sebagai akibat program pengembangan yang dilakukan telah meningkatkan produksi minyak sawit nasional menjadi sembilan kali lipat selama periode 1967 1989. Guna mengatasi kemungkinan terjadinya kelebihan penawaran di dalam negeri serta dalam usaha meningkatkan penerimaan devisa negara perlu dilakukan upaya pengembangan ekspor komoditi tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi variabel-variabel yang berpengaruh terhadap volume ekspor minyak sawit Indonesia, membuat model ekspor minyak sawit Indonesia dengan menggunakan model ekonometrik persamaan tunggal (single equation) dan memprakirakan volume ekspor pada periode 1990 1993, serta analisis secara kualitatif potensi dan permasalahan pengembangan ekspor minyak sawit Indonesia. Berdasarkan kajian terhadap sistem pemasaran ekspor minyak sawit Indonesia dan teori perdagangan internasional sejumlah peubah ekonomi diduga berpengaruh terhadap volume ekspor minyak sawit Indonesia. Analisis secara statistik menunjukan bahwa model yang dihasilkan dapat diterima dalam menjelaskan keragaman yang terjadi pada volume ekspor. Koefesien determinasi sebesar 0.88 menunjukan bahwa 88 persen keragaman yang terjadi pada volume ekspor dapat dijelaskan oleh model. Pengujian keberartian masing-masing variable eksplanatori pada a 0.10 menunjukkan bahwa peubah konsumsi dalam negri (KONS_DNt), produksi (PROD) dan nilai tukar rupiah (EX_RATE) merupakan penaksir yang secara statistik penting, sedangkan harga di pasar internasional tahun t-1 (H_CIFt-1) dan persedian akhir tahun t-1 (STOKt-1) penting pada = 0.25. Peubah-peubah volume ekspor minyak sawit Malaysia (EX_HALAY), dan negara pengekspor lainnya (EX_ROwt), harga minyak sawit di pasar internasional pada tahun-t (H_CIFt), dan kebijaksanaan pembatasan ekspor (EXPrestr) secara statistik tidak berpengaruh nyata dalam menjelaskan keragaman lume ekspor minyak sawit Indonesia. ...
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/147775
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F90NAS.pdf
  Restricted Access
17.13 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.